Find Us On Social Media :
Ilustrasi cara memutihkan mata ()

8 Cara Memutihkan Mata Kuning Agar Lebih Segar dengan Cepat dan Mudah!

Dita Tamara - Selasa, 22 November 2022 | 15:10 WIB

Sonora.ID – Berikut ini cara memutihkan mata kuning untuk mendapatkan mata yang bersih dan sehat.

Ada beberapa faktor penyebab mata menjadi kuning sehingga terlihat lelah yaitu terkena asap, terkena debu, sering berada di depan komputer, hingga kurangnya vitamin A.

Oleh sebab itu, kesehatan mata tidak bisa disepelekan mengingat mata merupakan salah satu organ vital yang dimiliki manusia.

Berikut ini sederet cara alami yang dapat diaplikasikan untuk memutihkan mata.

Jangan khawatir, cara memutihkan mata kali ini sangat mudah dipraktekkan sendiri di rumah.

Melansir dari beberapa sumber, berikut ini cara memutihkan mata kuning:

1. Daun Sirih

Cara memutihkan mata kuning bisa dengan menggunakan daun sirih. Cara menggunakannya pun cukup mudah.

Cuci bersih sebagian lembar daun sirih secukupnya. Rebus selama 10-15 menit lantas diamkan hingga dingin.

Jika sudah, kamu bisa langsung meneteskan air rebusan daun sirih seperti memakai obat mata.