Find Us On Social Media :
Ilusrasi cara melakukan gerakan roll depan dan roll belakang (ditsmp.kemdikbud.go.id)

Cara Melakukan Roll Depan dan Roll Belakang dengan Baik, Dijamin Dapat Nilai Bagus!

Muhamad Alpian - Selasa, 3 Januari 2023 | 11:40 WIB

Sonora.ID - Begini cara melakukan roll depan dan roll belakang degan baik, dijamin kamu pasti bakal dapat nilai bagus.

Salah satu gerakan senam ketangkasan yang kerap dilakukan di lingkungan sekolah adalah roll depan dan roll belakang.

Jenis senam ketangkasan ini memiliki beragam manfaat luar biasa untuk tubuh manusia seperti melatih kekuatan otot, keseimbangan tubuh dan ketangkasan tubuh.

Namun ini akan sangat terasa manfaatnya jika kita melakukan gerakan roll depan dan belakang dengan baik.

Nah untuk melakukan gerakana roll depan dan roll belakang dengan baik kamu bisa mengikuti cara di bawah ini.

Baca Juga: 3 Jenis Gaya Lompat Jauh dan Cara Melakukannya, Materi PJOK SD

Cara melakukan gerakan roll depan

1. Cara melakukan gerakan roll depan awalan berdiri

- Pertama kamu perlu berdiri tegak dengan kedua tangan lurus di samping badan. Arahkan pandangan lurus ke depan dengan melihat matras.