Find Us On Social Media :
Ilustrasi Perbedaan Integrasi Nasional Secara Politis dan Antropologis (Kompas.com)

Perbedaan Integrasi Nasional Secara Politis dan Antropologis

Debbyani Nurinda - Minggu, 19 Februari 2023 | 16:15 WIB

Sonora.ID – Berikut penjelasan perbedaan integrasi nasional secara politis dan antropologis.

Namun sebelum itu, mari kita mengenal terlebih dahulu pengertian dan integrasi nasional secara politis dan antrologis.

Istilah integrasi nasional merupakan gabungan dari dua kata yaitu integrasi dan nasional.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), integrasi diartikan sebagai pembauran sampai menjadi satu kesatuan yang utuh, dan nasional artinya bangsa.

Dengan kata lain, integrasi nasional adalah upaya menyatukan berbagai perbedaan yang ada, demi terciptanya keserasian serta keselarasan secara nasional.

Baca Juga: Perbedaan Hak dan Kewajiban, Lengkap dengan Pengertian dan Contohnya

Sederhananyam integrasi nasional dibutuhkan untuk menyatukan segala latar belakang yang berbeda. Mulai dari suku, etnis, ekonomi, dan budaya.

Nah, pengertian integrasi nasional juga bisa dilihat secara politis dan antropologis.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), politis adalah bersifat politik atau bersangkutan dengan politik.

Sementara antropologi adalah ilmu tentang manusia. Khususnya tentang asal-usul, aneka warna bentuk fisik, adat istiadat, dan kepercayaannya pada masa lampau.

Integrasi nasional secara politis berarti penyatuan berbagai unsur membentuk identitas nasional.