Find Us On Social Media :
Ilustrasi luka yang mengalami infeksi (PositiveFocus)

5 Tanda-tanda Infeksi pada Luka, Jangan sampai Dianggap Sepele

Muhamad Alpian - Kamis, 2 Maret 2023 | 14:55 WIB

Sonora.ID - Simak ulasan tentang tanda-tanda infeksi pada luka, jangan sampai dianggap sepele kalau sudah dalam kondisi tersebut.

Hampir setiap orang pasti memiliki luka di kulitnya.

Luka sendiri merupakan kondisi dimana kulit atau jaringannya mengalami kerusakan.

Luka bisa timbul di mana saja, tergantung cidera atau insiden yang dialami oleh si penderitanya.

Timbulnya luka pada kulit biasanya diakibatkan karena beberapa hal seperti terjatuh saat melakukan aktivitas, atau mungkin tindakan medis seperti pembedahan.

Luka yang dibiarkan terbuka begitu saja lebih rentang terkena infeksi.

Selain itu, luka yang menjadi infeksi pun bisa diakibatkan karena benda yang menyebabkan luka dalam keadaan kotor, seperti gigitan hewan, dan terlalu dalam.

Luka infeksi lebih rentan dialami oleh orang-orang yang merupakan penyandang diabetes tipe 1 dan tipe 2.

Dikutip dari Seattle Childrens, inilah tanda-tanda infeksi luka yang perlu kamu perhatikan.

Baca Juga: 9 Cara Menghilangkan Bekas Luka di Kaki secara Alami, Simak!