Find Us On Social Media :
8 Contoh Takdir Muallaq dalam Kehidupan, Lengkap dengan Penjelasannya (Tribunnews.com)

8 Contoh Takdir Muallaq dalam Kehidupan, Lengkap dengan Penjelasannya

Dita Tamara - Rabu, 15 Maret 2023 | 11:00 WIB

Sonora.ID – Manusia merupakan makhluk ciptaan Allah SWT yang diberikan takdir sendiri-sendiri.

Ada manusia yang mau menerima takdir Allah, namun ada pula manusia yang tidak menerima takdir yang diberikan Allah SWT.

Berbicara mengenai takdir, dalam Islam menjelakan jika ada dua istilah takdir yaitu takdir mubram dan takdir muallaq.

Takdir mubram merupakan ketentuan mutlak dari Allah SWT yang pasti berlaku dan manusia tidak diberi peran untuk mewujudkannya.

Contoh takdir mubram adalah kelahiran, kematian manusia, jodoh, hingga hari kiamat.

Sementara takdir muallaq merupakan takdir Allah Swt yang bisa saja berubah. Namun, takdir yang satu ini tentunya tidak bisa berubah begitu saja tanpa adanya usaha maupun ikhtiar dari manusia itu sendiri.

Pada artikel kali ini akan membahas mengenai takdir muallaq beserta contohnya dalam kehidupan.

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa memahami contohnya seperti penjelasan berikut ini:

Baca Juga: 5 Contoh Takdir Mubram dalam Kehidupan yang Tak Bisa Diubah

Pengertian takdir Muallaq

Takdir muallaq merupakan ketentuan Allah SWT yang dapat diubah oleh manusia dengan cara ikhtiar dan doa.