Find Us On Social Media :
Ilustrasi Fungsi Kopling Mobil (Freepik.com)

4 Fungsi Kopling Mobil, Peran Penting dalam Keselamatan Berkendara!

Prameswari Sasmita - Rabu, 29 Maret 2023 | 17:00 WIB

Sonora.ID - Meski saat ini mobil yang banyak digunakan adalah mobil matic dengan dua pedal, gas dan rem, tetapi bukan berarti kopling di mobil tersebut ditiadakan.

Secara jelas memang kopling yang berada di dalam mobil terdapat pada mobil pada tiga pedal, kopling, rem, dan gas.

Namun, apakah semua pengguna mobil tahu manfaat atau fungsi kopling mobil?

Kopling mobil sendiri sangat berguna untuk mengatur cepat lambatnya laju mobil yang dioperasikan oleh pengemudi. Maka dari itu, sangat penting bagi Anda untuk mengetahui lebih dalam mengenai komponen ini.

Berikut ini adalah 4 fungsi kopling mobil.

1. Putaran mesin

Dengan adanya kopling, membantu kinerja transmisi mobil dari berhenti sampai pada kecepatan tertentu, begitu juga sebaliknya. Juga sebagai media yang menghubungkan dan memutuskan putaran mesin ke bagian transmisi. 

2. Pemberhentian mobil

Untuk melakukan pemberhentian mobil tanpa harus memindahkan bagian persneling ke posisi netral.

Baca Juga: Perpindahan Gigi Bermasalah pada Jalan Menanjak? Ini Kata Pakar Otomotif