Find Us On Social Media :
Properti dan alat musik pengiring tari jaipong. (Kemdikbud)

Properti Tari Jaipong Lengkap dengan Alat Musik Pengiringnya

Arista Estiningtyas - Sabtu, 20 Mei 2023 | 13:00 WIB

Sonora.ID - Tari jaipong merupakan salah satu tari tradisional asal Jawa Barat. Menurut catatan sejarah kebudayaan Indonesia tari jaipong ini diketahui diciptakan oleh seorang seniman berdarah Sunda, yakni Gugum Gumbira.

Akan tetapi, ada pula sumber lainnya yang menyebutkan bahwa pencipta gerakan dalam tarian jaipongan adalah H. Suanda, sedangkan Gugum Gumbira merupakan salah satu tokoh yang turut mengenalkan tarian ini kepada masyarakat.

Gerakan tarian dalam tari ini cukuplah unik dan khas. Ada empat ragam gerakan tari Jaipong, yakni gerakan bukan, gerakan pancungan, gerakan ngala, dan gerakan mincit.

Tarian ini biasanya dibawakan oleh seorang, berpasangan, atau berkelompok. Tari jaipong kerap kali dipentaskan pada acara-acara hiburan, selamatan atau pesta pernikahan.

Dalam setiap pertunjukan, salah satu bagian penting yang sangat berperan untuk menghidupkan suasana adalah properti dan alat musik pengiringnya.

Berikut ini pun paparan mengenai properti tari Jaipong lengkap dengan alat musik pengiringnya.

Baca Juga: Pengertian Tari Tradisional: Ciri, Fungsi, Jenis, dan Ragam Gerak

Properti Tari Jaipong

Ada tiga macam properti Tari Jaipong, di antaranya:

1. Sampur