Find Us On Social Media :
Wawasan Nusantara: Asas, Kedudukan, Fungsi dan Tujuan (Sonora.ID)

Wawasan Nusantara: Asas, Kedudukan, Fungsi dan Tujuan

Syahidah Izzata Sabiila - Rabu, 24 Mei 2023 | 15:00 WIB

Sonora.ID - Berikut akan diulas materi tentang asas, kedudukan, fungsi dan tujuan wawasan nusantara.

Dalam buku Pendidikan Kewarganegaraan: Membangun Warga Negara yang Demokratis dijelaskan bahwa wawasan nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya berdasarkan ideologi nasionalnya yang dilandasi oleh pancasila dan UUD 1945 yang merupakan aspirasi bangsa Indonesia yang merdeka, berdaulat dan bermanfaat serta menjiwai tata hidup dan tindak kebijakannya dalam mencapai tujuan nasional.

Wawasan nusantara dibutuhkan bangsa Indonesia untuk mencapai tujuan pembangunan nasional.

Jika tidak memiliki wawasan nasional yang sama, pembangunan bisa terhambat.

Dengan konsep wawasan nusantara, secara geografis kepulauan Indonesia merupakan satu kesatuan yang utuh dengan melihat kesatuan politik, ekonomi, sosial budaya dan hankam.

Baca Juga: Pengertian dan Hakikat Wawasan Nusantara Lengkap dengan Fungsi Serta Tujuan

Asas Wawasan Nusantara

Asas wawasan nusantara adalah kaidah dasar atau ketentuan yang wajib dipatuhi, ditaati, dipelihara dan yang diciptakan demi mempertahankan ketaatan dan kesetiaan dari komponen pembentuk bangsa Indonesia yang menjadi kesepakatan bersama.

Adapun asas dalam wawasan nusantara meliputi:

1. Asas Kepentingan bersama