Find Us On Social Media :
Pengertian Poster: Ciri-ciri, Tujuan, dan Jenisnya. ()

Pengertian Poster: Ciri-ciri, Tujuan, dan Jenisnya

Kumairoh - Rabu, 14 Juni 2023 | 07:25 WIB

Sonora.ID - Poster biasanya dipasang ditempat yang ramai dan strategis. Lantaran sifatnya yang mengajak, sangat penting untuk menempatkan poster di tempat yang mudah terlihat.

Hal tersebut juga yang menjadikan poster sebagai media iklan. Tak hanya itu, poster dapat menjadi alat untuk promosi, memberikan pengumuman atau informasi kepada masyarakat umum.

Pengertian Poster

Poster adalah suatu media publikasi yang memadukan antara tulisan, gambar, atau kombinasi keduanya dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada khalayak.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), poster adalah plakat yang dipasang di tempat umum yang bisa berupa pengumuman atau iklan.

Baca Juga: 10 Contoh Poster Anti Korupsi yang Kreatif dan Menarik Tapi Menohok!

Ciri-Ciri Poster

Berikut ini adalah ciri-ciri poster:

1. Didesain dengan sederhana

Sebagai media satu arah, poster dibuat dengan menggunakan metode yang sederhana.