Find Us On Social Media :
Contoh teks pidato visi misi calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang singkat, pendek, jelas, keren, dan menarik. (Pexels)

5 Contoh Pidato Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS: Singkat dan Keren

Arista Estiningtyas - Minggu, 20 Agustus 2023 | 11:30 WIB

Sonora.ID - Dalam pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS biasanya para kandidat akan diminta untuk menyampaikan visi serta misinya dalam sebuah pidato yang singkat.

Pidato visi misi calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS biasanya disampaikan di hadapan para guru dan siswa atau murid lainnya.

Penyampaian pidato calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS ini digelar dengan tujuan untuk mencari suara serta membantu para guru maupun murid dalam memilih kandidat yang tepat.

Berikut ini pun kami sajikan kumpulan contoh teks pidato calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang singkat, pendek, jelas, keren, dan menarik, dikutip dari berbagai sumber.

Baca Juga: Contoh Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Panitia 17 Agustus 2023 HUT ke 78 RI

Contoh Pidato Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS

Contoh 1

Assalamualaikum Wr.Wb

Salam sejahtera bagi kita semua, terima kasih kepada guru dan rekan-rekan seperjuangan yang telah meluangkan waktu untuk hadir di acara pada pagi hari ini.

Pada masa kampanye pemilihan Ketua OSIS yang berlangsung selama satu pekan ini, izinkan kami memaparkan visi dan misi yang saya dan rekan saya [nama calon wakil OSIS] rancang untuk mewujudkan perubahan positif dan memberikan manfaat yang konkret bagi seluruh siswa dan warga sekolah.

Kami memiliki visi “Terwujudnya [nama sekolah] Menjadi Sekolah yang Berbudi dan Berprestasi”. 

Untuk mewujudkan visi itu, kami telah merencanakan sejumlah misi, antara lain:

Kami percaya bahwa dengan kerja sama, dedikasi, dan semangat yang tak kenal lelah, kita bisa mencapai semua visi dan misi ini.

Apabila kami diberikan amanah untuk memimpin OSIS, kami akan berjuang untuk mewujudkannya bersama dengan seluruh anggota OSIS, rekan-rekan seperjuangan, dan seluruh warga sekolah. 

Mari bersama-sama kita bawa perubahan positif untuk sekolah ini dan memberikan yang terbaik untuk masa depan kita.

Terima kasih atas perhatian dan dukungannya. Mari kita bergerak maju, bersama-sama menuju masa depan yang lebih baik. 

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Contoh 2

Assalamualaikum Wr. Wb

Bapak ibu guru yang saya hormati serta teman-teman seperjuangan yang saya sayangi.