Find Us On Social Media :
DPMPD Kalimantan Timur ()

Kaltim Persiapan Menjadi Tuan Rumah Penganugrahan Desa Anti Korupsi Tahun 2023

Etty Hariyani - Minggu, 5 November 2023 | 14:20 WIB

PPU, Sonora.ID – Pemprov Kaltim melakukan persiapan menjadi tuan rumah lokasi Penganugrahan Desa Anti Korupsi Ke-3 Tahun 2023. Kegiatan rencananya dipusatkan di Desa Tengin Baru Kecamatan Sepaku Kabupaten Penajam Paser Utara, pada 28 November 2023.

"Sedang kita persiapakan. Pemangku kepentingan tingkat provinsi dan kabupaten harus berbagi peran mempersiapkan dan mensukseskan kegiatan tersebut," ujar Kepala DPMPD Kaltim – Anwar Sanusi saat rapat persiapan penganugrahan Desa Anti Korupsi ke-3 Tahun 2023, usai peluncuran Desa Anti Korupsi di Desa Tengin Baru Kecamatan Sepaku Kabupaten Penajam Paser Utara – PPU, Senin 30 Oktober 2023.

Baca Juga: Desa Tengin Baru PPU Jadi Desa Anti Korupsi di Kalimantan Timur

Setelah semua mempersiapkan apa yan menjadi tugasnya, ia berharap perlu dilakukan rapat koordinasi pemantapan. Setidaknya perlu dua kali rapat lagi sebelum pelaksanaan meskipun hanya rapat melalui zoom meeting.

Persiapan secara matang dilakukan karena kegiatan berskala nasional. Direncanakan akan dihadiri sebanyak 22 Gubernur, Bupati hingga kepala desa yang sudah melakukan launching Desa Anti Korupsi dengan total peserta mencapai seribu orang dengan menggunakan pakaian adat masing-masing.

"Banyak hal yang menjadi perhatian. Mulai dari penginapan peserta yang harus difasilitasi pemesanannya, pengaturan lalu lintas hingga pendampingan," Tutupnya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.