Find Us On Social Media :
Ilustrasi orang baca buku. (Pixabay)

15 Contoh Kalimat Relative Pronoun Beserta Pengertian & Penggunaannya

Christine Sheptiany - Senin, 20 November 2023 | 13:31 WIB

Sonora.ID - Simak 15 contoh kalimat relative pronoun lengkap dengan pengertian dan penggunaannya.

Pronoun merupakan kata ganti yang digunakan untuk orang atau benda. Pronouns berupa I, my, me, he, his, him, we, her, it, dan them.

Dalam bahasa Inggris, pronouns dibagi menjadi delapan jenis, salah satunya relative pronoun.

Relative pronoun adalah kata ganti yang menghubungkan dua klausa dalam satu kalimat.

Kata ganti ini merujuk pada suatu kata benda (nomina), seperti orang, benda, atau hewan.

Relative pronoun juga digunakan dalam klausa non-restrictive yang memberikan informasi tambahan tentang kata benda tanpa membatasi makna kalimat utama. Klausa non-restrictive biasanya diapit oleh tanda koma.

Relative pronoun terdiri atas lima kata ganti, yakni who, whom, whose, that, dan which.

Baca Juga: 41 Contoh Kalimat Modal Auxiliary Beserta Jenis dan Pengertiannya

Perbedaan who, whom, whose, that, dan which

Who, whom, whose, that, dan which adalah kata ganti yang digunakan untuk menghubungkan klausa dalam sebuah kalimat dan merujuk pada seseorang atau sesuatu yang telah disebutkan sebelumnya.