Find Us On Social Media :
Sandi Morse (Gramedia.com)

Siapakah yang Menemukan Sandi Morse yang juga Menciptkan Telegraf?

Sienty Ayu Monica - Rabu, 22 November 2023 | 17:00 WIB

Sonora.ID – Sandi Morse adalah kode yang familiar dalam kegiatan Pramuka untuk berkomunikasi. Siapakah yang menemukan sandi morse?

Dalam dunia Pramuka, kita belajar berbagai hal terutama hal-hal yang berkaitan dengan alam.

Mulai dari cara bertahan hidup di alam terbuka, hingga ke cara berkomunikasi.

Cara berkomunikasi dalam Pramuka ini bisa digunakan menggunakan alat seperti peluit untuk menerapkan sandi morse.

Baca Juga: 10 Macam-macam Sandi Pramuka yang Perlu Siswa Ketahui, Apa saja?

Pengertian sandi morse

Pada dasarnya, sandi morse juga sering disebut dengan istilah kode morse.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) sandi morse adalah kode berupa titik dan garis sebagai pengganti huruf, angka, dan tanda baca yang digunakan pada pengiriman dan penerimaan berita telekomunikasi.

Maka dari itu, sandi morse bisa dikatakan sebagai salah satu media yang dapat digunakan untuk berkomunikasi.

Dalam sandi morse, biasanya akan tersusun dari simbol titik (.) dan simbol garis (-).