Find Us On Social Media :
Ilustrasi Amanat Presiden Jokowi pada Upacara Peringatan Hari Bela Negara 2023 ()

Amanat Presiden Jokowi pada Upacara Peringatan Hari Bela Negara 2023

Debbyani Nurinda - Selasa, 19 Desember 2023 | 08:52 WIB

Sonora.ID – Berikut teks amanat Bela Negara 2023 Presiden Joko Widodo.

Amanat Presiden Hari Bela Negara 2023 ini dapat dibacakan sebagai amanat pembina Upacara Hari Bela Negara 2023.

Upacara Hari Bela Negara 2023 diperingati dan laksanakan secara serentak hari ini, Selasa 19 Desember 2023.

Pada Upacara Hari Bela Negara 2023 ini, Kementerian Pertahanan (Kemenhan) mengangkat tema "Kobarkan Bela Negara untuk Indonesia Maju."

Seperti diketahui, Hari Bela Negara ke-75, jatuh pada hari ini, Selasa 19 Desember 2023.

Diperingatinya Hari Bela Negara ini sendiri sudah tertulis dalam ketentuan yang tercantum dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 28 Tahun 2006. 

Baca Juga: Lirik Lagu Mars Bela Negara, Dinyanyikan pada Hari Bela Negara 2023

Sebagai informasi, dilansir dari laman resmi Kementerian Pertahanan RI, peringatan ini dilatarbelakangi oleh Agresi Militer Belanda II pada 19 Desember 1948. Pada masa itu, kolonial belanda menyerang Kota Yogyakarta sebagai ibu kota Indonesia.

Pada waktu yang bersamaan, presiden masa itu yakni Ir. Soekarno dan wakilnya, serta beberapa tokoh lain ditangkap. Akibat serangan itu, Yogyakarta jatuh kemudian dibentuklah Pemerintah Darurat RI (PDRI) di Padang, Sumatera Barat.

Terbentuknya PDRI itu lantas menjadi catatan sejarah yang menjadi landasan tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Keberadaan PDRI itu merupakan bentuk bela negara yang menegaskan eksistensi NKRI.

Tak perlu berlama-lama, melansir dari kemhan.go.id mari simak teks amanat Bela Negara 2023 Presiden Joko Widodo yang dapat dibacakan sebagai amanat pembina Upacara Hari Bela Negara 2023.

Amanat Presiden Hari Bela Negara 2023

Bismillahirrahmanirrahim,
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Salam Sejahtera Bagi Kita Semua,
Om Swastyastu,
Namo Buddhaya,
Salam Kebajikan,