Ngaku Pertama Kali ke Pasar, Nia Ramadhani Diceletukin Penjual Minyak Goreng

5 Februari 2020 14:14 WIB
Nia Ramadhani tak pernah ke pasar
Nia Ramadhani tak pernah ke pasar ( YouTube NGOPI DARA)

Sonora.ID - Artis kenamaan Nia Ramadhani tak pernah luput dari perhatian warganet Indonesia karena aksinya.

Sempat heboh tak bisa mengupas kulit salak dan takut menggoreng telur, istri dari kolongmerat Ardi Bakrie ini kembali lagi melakukan aksi heboh saat berkunjung ke pasar tradisional.

Dikutip dari fame.grid.id, aksi hebohnya tersebut terekam pada video yang diunggah oleh kanal YouTube Ngopi Dara, Senin (3/2/2020).

Baca Juga: Heboh Nia Ramadhani Bisa Setrika Baju, Ini 3 Manfaat Menyetrika bagi Kesehatan

Saat itu Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar diberikan tantangan untuk berbelanja dengan uang Rp 50 ribu.

Tantangan tersebut rupanya merupakan kesempatan pertama kalinya Nia Ramadhani untuk pergi ke pasar.

“Jujur aku gak pernah, bukan kalo yang diatas aku udah sering, tapi kalo yang ini (belum)," kata Nia kepada Jessica.

Baca Juga: Heboh Nia Ramadhani Beli Es Krim, Ini Manfaat Mengonsumsi Es Krim

Nia mengatakan jika ia tak permah ke pasar karena tidak biasa memasak.

Nia pun mengaku bingung apa saja yang harus dibelanjakan.

Perempuan ini terlihat kesusahan saat mengetahui harus memasak tahu goreng dan sambal.

“Ini namanya apa ya, sambel, cabe sama tahu di cocol-cocol. Tahunya di goreng, namanya tahu apa ya?" tanya Nia kepada Jessica.

Baca Juga: Setelah Salak, Nia Ramadhani Kembali Hebohkan Publik Karena Es Krim

Dengan lugu dan bingung ia langsung menanyakan kepada pedangang sayur untuk referensi tahu yang ingin digunakan.

“Mas kalo mau bikin tahu cocol-cocol pake cabe tahunya yang mana?" ucap Nia.

Melihat banyaknya bahan makanan, Nia terlihat makin bingung.

‘Bantuin apa pak! Saya mah gak ngerti," ucap Nia.

Tak canggung, Nia pun meminta pengertian ibu penjual sayur untuk memberikan diskon kepadanya.

Baca Juga: Meski Gak Bisa Buka Salak, Ternyata Nia Ramadhani Tetap Bisa Berbisnis

"Jadi saya mendingan belinya sama ibu semua tapi harganya ntar murahin," tawar Nia kepada ibu penjual sayur.

Saat mengetahui total belanjaan sebesar Rp 16 ribu, Nia menawar habis-habisan hingga Rp 14 ribu.

"Please 14 ribu aja, gak ada (uang) saya, eh ada deng tp koin," ucap Nia.

Baca Juga: Perang Dingin, Nancy Pelosi Robek Naskah Pidato Donald Trump

Nia berkata kepada Jessica bahwa dirinya bingung bagaimana cara memasak tahu setelah belanja.

Ibu penjual sayur yang mendengar perkataan Nia tertawa dan merasa aneh padanya.

“Orang tinggal cebur-ceburin doang," tanggap ibu penjual sayur.
Setelah memberli tahu dan bahan lainya, Nia langsung pergi ke kios lain untuk membeli minyak goreng.

Baca Juga: Sempat Viral Dokter Kejaksaan Pukul Eks Jenderal, Polri: Itu Hoaks

Melihat minyak goreng, Nia terlihat phobia karena karena dirinya pernah kecipratan minyak saat masak telur.

“Aduh minyak takut," ucapnya.

Istri Ardie Bakrie itu akhirnya menawar harga minyak kepada penjualnya.

Baca Juga: Ruang Terbuka Hijau Zaman Ahok Diubah Jadi Kawasan Kuliner, Pemprov DKI Tuai Protes

“Tante boleh gak aku beli ini (minyak) garemnya minta," kata Nia.

Setelah tahu harganya Rp 13 ribu, akhirnya mereka berdua bingung karena uang yang dimiliki tak cukup.

Ibu penjual minyak akhirnya memberikan minyaknya dengan cuma-cuma karne Nia menawar dengan kukuh.

“Aku kasih aja deh, daripada ribet," ucap ibu penjual minyak.

Baca Juga: Mengenal Tanaman Porang, Umbi yang Bikin Mantan Pemulung Jadi Miliarder

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm