Sempat Tak Dihiraukan Saat Minta Tolong, Seorang Gadis Tewas Kehabisan Darah

10 Februari 2020 09:15 WIB
Gadis tewas kehabisan darah
Gadis tewas kehabisan darah ( Tribunnews.com)

Sonora.ID - Ditemukan dalam sebuah bekas kantor polisi di Sulawesi Barat pada hari Minggu, 9 Februari 2020 kemarin, seorang gadis yang masih berusia remaja tewas dengan luka parah.

Hal ini berawal dari seorang pedagang yang memang menjajakan dagangannya di dekat bekas pos polisi tersebut, yang kemudian mendengar suara rintihan seorang perempuan sambil minta tolong.

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 5.30 WITA, namun karena takut, sang pedagang tersebut langsung bergegas memanggil warga setempat untuk memeriksa suara tersebut yang diyakini berasal dari dalam bekas pos polisi tersebut.

Baca Juga: Gila Game Online, Remaja di Grogol Tega Tusuk Ibunya Sendiri 3 Kali

Dikutip dari Kompas.com, warga pun mendatangi pos polisi itu dan mendapati seorang perempuan tanpa identitas dalam kondisi terluka parah.

Tak hanya menemukan seorang perempuan, warga juga menemukan sebuah helm yang diletakkan di meja pos polisi bersama dengan sekantung plastik berisikan kerupuk dan camilan lainnya.

Seorang saksi menyatakan bahwa dirinya menemukan seorang perempuan dengan luka parah di dalam pos polisi tersebut.

Dirinya sempat mencoba untuk memanggil korban yang sedang terkapas di lantai bekas pos polisi tersebut.

Baca Juga: Terus Bertambah, Korban Meninggal Virus Corona Mencapai 803 Orang

Karena usahanya tersebut tidak mendapatkan respon, sang saksi ini pun melapor pada polisi terdekat karena dirinya tidak berani mendatangi suara rintihan tersebut.

Alasan warga tidak berani menolong atau mendekat kepada korban adalah karena takut ada masalah apa bila mereka mendatangi korban.

“Saya sempat teriak dari luar pos polisi saat melihat korban terkapar penuh darah di sekitarnya, karena tak ada suara, saya melapor ke kantor polisi terdekar,” jelas sang saksi, Tallulangi.

Saat ditemukan, gadis tersebut oleh polisi, gadis tersebut masih bernyawa dan langsung dibawa ke rumah sakit, namun nyawa korban tersebut tidak sempat diselamatkan.

Baca Juga: Penembakan Brutal oleh Tentara Thailand Tewaskan 21 Orang, Kemungkinan Bertambah

Pasalnya, gadis ini diduga meninggal dalam perpajalanan menuju rumah sakit.

Diduga, korban meninggal karena kehabisan darah lantaran sudah lama terkapar namun tak ada warga yang berani memberikan pertolongan.

Dijemput oleh kerabatnya, Abdullah, pada sore harinya, akhirnya identitas gadis ini pun terungkap, dan ternyata keluarganya sudah lama mencari sang korban.

Abdullah mengetahui informasi tentang sang korban dari foto yang diunggah warganet di Facebook dan melihat korban tersebut memiliki ciri yang sama dengan orang yang dicarinya.

Baca Juga: Putri Karen Idol Meninggal Dunia, Diduga Terjatuh Dari Balkon Apartemen Lantai 6

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm