Karena Pandemi Covid-19, Durasi Live Instagram Kini Jadi 4 jam!

30 Oktober 2020 19:00 WIB
Ilustrasi Instagram Live
Ilustrasi Instagram Live ( )

Sonora.ID - Instagram resmi memperpanjang durasi livestream dari awal yang hanya satu jam kini menjadi empat jam.

Keputusan itu diambil setelah penggunaan fitur livestream meningkat selama pandemi covid-19.

Update Instagram Live dengan durasi selama empat jam ini sudah bisa dinikmati pengguna di seluruh dunia.

Instagram mengatakan penambahan durasi live bisa membantu para instruktur, mulai dari senam, musik, hingga masak, agar lebih dekat dengan penonton.

Baca Juga: Simak! Ini Cara Merubah Font Di Instagram Tanpa Aplikasi Agar Menarik

Tak hanya memperpanjang durasi, Instagram juga menambahkan fitur simpan video live bagi para pengguna.

Terkait dengan perubahan ini, Instagram juga akan memperbarui bagian “Live Now” di IGTV dan di akhir streaming langsung untuk membantu mengarahkan pengguna ke lebih banyak konten langsung.

Durasi satu jam memang dirasa sangat kurang untuk mereka yang ingin berinteraksi lebih lama. Sehingga biasanya orang-orang akan membuat Live lagi untuk durasi selanjutnya.

Baca Juga: Melalui Live Instagram, Polda Sumsel Edukasi Masyarakat tentang Bahaya Narkoba

Dengan diperpanjangnya menjadi empat jam, para pengguna fitur ini sudah tidak perlu khawatir akan durasinya. Waktu tersebut juga bisa dibilang cukup untuk berinteraksi secara virtual.

Selain menambah durasi siaran langsung melalui Instagram, mereka juga bisa menyimpan Live tersebut selama 30 hari.

Tayangan tersebut akan otomatis masuk ke dalam IGTV untuk mereka yang ketinggalan pada acara tersebut. Setelah 30 hari, video Live tersebut akan terhapus otomatis dari IGTV.

Baca Juga: Ada Fitur Baru Twitter tentang Trending Topic, Lho! Cek Disini Infonya

Namun, para pengguna masih bisa men-download siaran Live tersebut dan mengunggahnya di media sosial lain.

Fitur ini sekarang lagi di uji coba ke 50.000 konten kreator. Tapi kabarnya fitur ini akan tersedia secara massal pada Mei 2021 mendatang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm