Wali Kota Medan Pimpin Langsung Apel Pemantauan Asmara Subuh

17 April 2021 17:00 WIB
Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution
Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution ( Tribun Medan)

Medan, Sonora.ID - Dalam Apel yang dimulai pukul 06:00 pagi, Wali Kota Medan meminta seluruh Tim Gabungan yang terdiri dari Aparat Keamanan Polrestabes Medan dan Kodim 02/01 BS, Yonmarhanlan I/Belawan, Denpom 1/5 Medan dan Lanud Soewondo serta Satpol PP, Dishub dan Pihak Kecamatan ini agar dalam pemantauan dan pencegahan Asmara Subuh mengedepankan tindakan persuasif masyarakat di Bulan Ramadhan.

Guna memastikan pelaksanaan Pemantauan dan Pencegahan Asmara Subuh berjalan efektif Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution SE.,MM memimpin apel gabungan Tim Pemantauan dan pencegahan Asmara Subuh di Halaman Ex SPBU Petronas, Jalan Gagak Hitam/Ringroad, Sabtu (17/4).

Kegiatan ini diharapkan dapat mengurangi kebiasaan tidak baik masyarakat di bulan suci Ramadhan agar terwujudnya keberkahan bagi Kota Medan.

Baca Juga: Beberapa Bahan Pangan di Medan Alami Penurunan Harga saat Ramadhan

"Di bulan Ramadhan usai Sholat subuh masih banyak masyarakat yang melakukan kebiasaan yang tidak baik. Padahal di bulan suci ini kita harus mencari keberkahan dan kebaikan. Oleh karena itu untuk mewujudkan keberkahan di Kota Medan kita berkolaborasi dengan Polri-TNI bersama- sama menghilangkan kebiasaan asmara subuh yang sudah bertahun-tahun," Kata Wali Kota.

Menurut Wali Kota, kebiasaan Asmara subuh ini di setiap wilayah berbeda-beda. Oleh karena itu dirinya meminta kepada Camat agar mengetahui bagaimana Penanganannya di setiap wilayah kecamatan.

Baik itu tindakan persuasif yang harus ditingkatkan dan menginformasikan maupun mengedukasi masyarakat apa yang harus dan baik dilakukan pada bulan Ramadhan.

Baca Juga: Hingga Tanggal 30 April 2021 PT. KAI Divre I Sumut Batasi Pembelian Tiket Keberangkatan

"Jika tidak bulan Ramadhan kebiasaan tidak baik masyarakat malam hari di kawasan Ringroad ini sering balapan liar. Saat bulan ramadhan kebiasaan masyarakat tersebut pindah di waktu subuh. Oleh sebab itu kita lakukan pemantauan dan pencegahan Asmara Subuh agar dapat merubah kebiasaan tidak baik masyarakat di bulan Ramadhan," ujar Wali Kota Medan. 

"Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 10 hari mulai tanggal 17 April 2021 sampai 9 Mei 2021 pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu di enam titik Kecamatan di Kota Medan yakni, Medan Sunggal, Medan Johor, Medan Kota dan Medan Belawan, Medan Barat serta Medan Marelan. Untuk Pelaksanaan petugas akan mengedepankan tindakan persuasif," jelas Kabag TAPEM.

Baca Juga: BMKG Imbau Masyarakat Medan Waspada Banjir Selama Musim Hujan

"Saya yakin apabila penertiban ini diterapkan dengan baik, maka sebelas bulan kedepan akan menjadikan masyarakat kota yang berkelakuan kurang baik akan jera. Dengan begitu Keberkahan Kota Medan akan terwujud. Untuk itu saya juga mengucapkan terima kasih kepada Tim Gabungan yang terlibat dalam Penertiban Asmara subuh," jelas Bobby Afif Nasution. 

Sebelumnya Kabag TAPEM Muhammad Rasyid Ridho Nasution dalam laporannya menjelaskan Apel Tim Gabungan Pemantauan dan pencegahan Asmara Subuh ini bertujuan untuk mewujudkan Visi misi Kota Medan yakni Medan Kondusif khususnya di Bulan Ramadhan dengan mengantisipasi tindakan atau kebiasaan tidak baik di masyarakat usai shalat subuh. Selain itu mendukung program pemerintah dalam memutuskan mata rantai penularan virus Covid-19.

Baca Juga: Pasar Murah Pemerintah Kota Medan di Bulan Ramadhan, Beras Dijual Rp. 7.900/Kg

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm