Polisi Bebaskan Terduga Korban Bullying Lia ITZY, JYP Minta Kasus Diselidiki Ulang

17 Juni 2021 11:25 WIB
Lia ITZY
Lia ITZY ( Koreaboo)

Sonora.ID - JYP Entertainment meminta penyelidikan ulang atas kasus yang menimpa artisnya Lia ITZY yang dirumorkan melakukan kekerasaan saat di sekolah.

Februari 2021 lalu, salah satu teman sekolah menegah Lia (sebut saja A) mengunggah postingan di komunitas online yang mengaku menjadi korban bully dari Lia.

A menuliskan bahwa ada idol terkenal yang lahir tahun 2000 telah meminjam uang dari teman sekelasnya tanpa mengembalikannya lagi.

Bahkan, idola tersebut juga kerap berbicara kasar tentang dia kepada murid lainnya.

Saat tuduhan tersebut mengarah pada Lia ITZY, JYP Entertainment langsung mengajukan gugatan terhadap A atas pencemaran nama baik.

Baca Juga: ITZY Comeback di Bulan April dengan Album Baru Bertajuk 'Guess Who'

Awal pekan ini, Kantor Polisi Yeonsu Incheon mengungkapkan bahwa A dibebaskan dari tuduhan pencemaran nama baik.

Ini menjelaskan bahwa tidak ada cukup bukti yang kuat dari JYP untuk membuktikan bahwa klaim yang dibuat di pos itu salah.

Selasa (15/6/2021), JYP pun merilis pernyataan jika mereka meminta penyelidikan ulang atas kasus yang menimpa artisnya itu.

Agensi menegaskan bahwa meskipun polisi telah membatalkan dakwaan pada A, bukan berarti Lia memang benar terlibat dalam kekerasan di sekolah.

Baca Juga: Deretan Seleb Korea yang Tersandung Kasus Bullying Baru-baru Ini, Settingan?

Lia ITZY

Inilah pernyataan rinci JYP Entertainment.

"1. Artikel-artikel yang dikutip telah diposting di situs komunitas internet selama lebih dari 2 tahun sejak 2018, dan kami tidak tahu siapa poster aslinya.

Mereka juga tidak secara khusus mengeluhkan kekerasan di sekolah. Perusahaan beroperasi pada sistem yang secara teratur mengambil tindakan hukum terhadap posting jahat berdasarkan laporan penggemar dan pemantauan posting.

Dalam proses ini, artikel-artikel tersebut juga sempat menjalani proses hukum pada Desember 2020."

Poin kedua JYP menekankan pada kejanggalan kesaksian pelapor, dan posting-an yang mereka buat.

Baca Juga: Dituding Pernah Jadi Pembully saat Sekolah, Soojin (G)I-DLE: Saya Minta Maaf

"2. Selama penyelidikan polisi, ditemukan bahwa 4 dari 5 postingan di atas ditulis oleh orang yang sama dengan nama panggilan yang berbeda, dan 1 postingan lainnya ditulis oleh orang lain.

 

Namun, ketika polisi sedang menyelidiki kasus tersebut pada bulan Februari tahun ini, posting-an komunitas Internet lainnya diposting oleh orang yang diyakini sebagai penulis postingan di atas, yang menyatakan bahwa mereka sedang diselidiki oleh polisi.

Penulis dan kenalan mereka mengeluh tentang diintimidasi di sekolah, tetapi segera seseorang yang diduga seorang kenalan memposting artikel di komunitas internet yang sama bahwa mereka tidak menganggap insiden itu sebagai kekerasan sekolah dan menganggapnya bukan masalah besar.

Orang yang memposting artikel asli juga memposting dan menghapus artikel tersebut berulang kali."

Baca Juga: Yuk Kenalan Sama Body Neutrality, Gerakan Menerima Tubuh Apa Adanya

 

Poin ketiga merupkan respon JYP terhadap keputusan hukum kepolisian, yang menganggap kasus telah berakhir serta pengunggah tidak dinyatakan bersalah. 

"3. Setelah kuasa hukum menyampaikan pengaduan dan mengambil tindakan hukum atas nama Lia, polisi mengajukan tuntutan terhadap kedua poster tersebut.

Namun, melalui wawancara dengan media, polisi membatalkan dakwaan terhadap penerbit, dengan menyatakan bahwa tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa konten tersebut salah dan juga tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa konten tersebut benar.

Baca Juga: Di-bully Karena Warna Kulit, Naura: Jangan Mau Terus Terlihat Perfect!

Dengan kata lain, tuntutan dicabut bukan berarti Lia mengaku melakukan kekerasan di sekolah.

Oleh karena itu, artis dan perusahaan berencana untuk mengajukan keberatan ke polisi dan meminta penyelidikan ulang atas pencemaran nama baik dengan fakta palsu.

Baik artis maupun agensi ingin kebenaran terungkap melalui penyelidikan yang lebih mendalam," pungkasnya. 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm