5 Kebiasaan Sederhana yang Membuatmu Disukai dan Dirindukan Banyak Orang

4 September 2021 10:00 WIB
Ilustrasi nongkrong bersama teman
Ilustrasi nongkrong bersama teman ( Shutter Stock)

Sonora.ID – Pernahkan kamu berpikir apakah selama ini kamu termasuk orang yang disukai banyak orang? atau justru malah sebaliknya?

Perlu kamu ketahui jika kebiasaan-kebiasaan tertentu membuat seseorang disukai dan diterima baik oleh lingkungannya lho.

Penasaran kebiasaan apa saja yang membuatmu disukai dan dirindukan oleh banyak orang? Daripada penasaran, yuk langsung saja simak ulasan lengkapnya berikut ini:

Tidak suka membicarakan diri sendiri

Seseorang yang tidak suka membicarakan diri sendiri kepada orang lain membuat secara alami kamu akan lebih disukai oleh banyak orang.

Kamu seringkali bersikap seperti mediator memberi waktu orang lain untuk menjadi diri mereka sendiri dan memberi perhatian yang mereka inginkan.

Tidak suka pamer

Selanjutnya, kebiasaan yang membuatmu disukai banyak orang yaitu kamu tidak suka pamer untuk mendapatkan pengakuan dari orang lain.

Bagi kamu yang enggak suka pemer akan memperlakukan semua orang secara setara dimana tidak ada yang baik maupun yang lebih rendah.

Dengan begitu, kamu akan mempunyai banyak teman dan dirindukan banyak orang.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Simpel yang Bisa Bikin Miskin Meski Penghasilan Selangit

Banyak mendengarkan daripada berbicara

Orang yang lebih sering menjadi pendengar biasanya dibutuhkan banyak orang karena kebanyakan orang selalu lebih suka bicara daripada mendengarkan.

Menjadi pendengar yang baik itu sulit, dan jika kamu salah satu orang yang bisa duduk diam mendengarkan ketika orang lain bercerita, kamu pasti akan dirindukan ketika tidak ada.

Tidak membicarakan keburukan orang lain

Selanjutnya, kebiasaan yang membuatmu disukai dan dirindukan orang lain yaitu tidak membicarakan keburukan orang lain.

Jika kamu selalu menghindar ketika ada kelompok orang yang sengaja bergosip atau membicarakan keburukan orang lain di belakang punggung mereka, itu sikap yang baik.

Kamu akan menyimpan keburukan orang lain karena merasa tak perlu membeberkannya.

Bisa menertawakan diri sendiri

Kamu yang bisa menempatkan situasi seperti bercanda serta memiliki selera humor yang tinggi akan selalu dirindukan orang lain.

Kamu bisa mencairkan suasana menjadi lebih seru. Selain itu, kamu tidak takut membuat kesalahan dan tak merasa sebuah aib jika kamu bisa menertawakan diri sendiri. Sebab kamu menganggap jika kehidupan memang tidak selalu serius.

Baca Juga: Kebiasaan-kebiasaan Ini Cuma Dilakukan Orang Ber-IQ Tinggi, Cek Sekarang!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm