Base Jam Rilis Lagu Baru 'Salah Suka' dengan Video Animasi untuk Pertama Kali

3 September 2021 16:05 WIB
Base Jam dalam Press Conference untuk single 'Salah Suka', Jumat (3/9/2021)
Base Jam dalam Press Conference untuk single 'Salah Suka', Jumat (3/9/2021) ( Sonora.ID/Sienty)

Sonora.ID – Grup band Base Jam baru saja merilis lagu baru yang berjudul 'Salah Suka' pada hari ini, Jumat (3/9/2021).

Single ini merupakan lagu yang bergenre pop upbeat yang memiliki kisah percintaan yang cukup lucu ala Base Jam.

Tentang lagu 'Salah Suka'

Lagu ini diciptakan oleh Oni Fathoni, Ardhini Citrasari, Ardi Isnandar, Sigit Wardana, Alvin Kurniawan, Oni Fathoni, dan Jeane Phialsa.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Bukan Pujangga' - Base Jam, Satu yang Kupinta Yakini Dirimu

Lagu ini menceritakan tentang kisah seseorang yang sedang dalam proses mendekati seseorang yang ia sukai, namun ternyata orang itu sudah ada yang punya.

Menurut keterangan di YouTube officialnya Base Jam, lagu ini cukup menghibur karena penuh dengan cerita humor dari proses taksir dan mendekati seseorang.

Terkadang, kita suka naksir atau penasaran dengan seseorang namun kita tidak mengetahui cerita latar belakangnya.

Jadi, meskipun sudah percaya diri untuk mendekatinya, ternyata sudah ada yang menunggu alias pasangannya.

Sehingga kita pun menjadi malu dan ternyata kita menjadi 'salah suka'.

Konsep video musik

Berdasarkan virtual press conference untuk single 'Salah Suka' yang digelar pada (3/9/2021) siang, Aris selaku gitaris Base Jam mengungkap alasan di balik video animasi lagu 'Salah Suka'

Ia menjelaskan bahwa Base Jam berusaha untuk membuat sesuatu yang belum pernah mereka coba sebelumnya.

"Karena belum pernah," kata Aris.

 "Dari 94 sampai sekarang belum pernah kita bikin animasi," imbuhnya.

Ia juga menjelaskan dengan video musik ini mereka berharap bisa menjangkau pendengar-pendengar baru yang tertarik dengan video lagu tersebut.

Baca Juga: Rendy Pandugo Rilis Single Baru 'Morning Light', Pujian untuk Sang Pujan Hati

"Di satu sisi kita juga ingin coba membangkitkan memori dengan cara yang lebih baik daripada sekedar ngomong 'kita dulu..,' dengan konsep yang lucu-lucu itu bisa mengingat ada beberapa daftar film di hari Minggu yang waktu itu kita tonton," tambah Alvin.

Apakah akan ada album baru dari Base Jam?

Mengenai album baru, Sigit selaku vokalis menjelaskan bahwa ia dan rekan-rekannya pastinya ingin memiliki album musik baru.

Sigit berencana setelah single tahun 2019-nya, kemudian rilis 'Salah Suka' dan kemudian masih ada rilis lagu baru baru kemudian akan dijadikan satu dalam sebuah album.

Dengarkan single terbaru Base Jam 'Salah Suka' di bawah ini:

 

 

 

 

 

 

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm