Bingung dengan Tanggal Kadaluarsa Skincare? Simak 3 Hal Berikut!

24 September 2021 17:01 WIB
Tanggal kedaluwarsa pada skincare
Tanggal kedaluwarsa pada skincare ( https://unsplash.com/photos/Pe9IXUuC6QU)

Sonora.ID - Siapa sih yang tidak tertarik untuk menggunakan skincare di zaman sekarang?

Skincare saat ini selalu menjadi primadona, baik di kalangan perempuan maupun laki-laki untuk menjaga penampilan agar tetap terlihat bersih dan segar.

Namun, sebagian besar orang masih acuh dengan tanggal kadaluarsa skincare yang dimiliki.

Produk skincare yang sudah melebihi tanggal kadaluarsanya bisa menjadi suatu ancaman bagi kesehatan kulit. 

Maka dari itu, dr. Dian Pratiwi, Sp.KK, hadir sebagai salah satu narasumber di program Motion Cuan yang tayang di YouTube Motion FM untuk membahas mengenai panduan tanggal kedaluwarsa dari produk skincare.

Baca Juga: 6 Tips Menjaga Kualitas Skincare: Hindari Penggunaan Skincare Ini!

Berdasarkan penuturan dr. Dian, terdapat 3 hal yang dapat diperhatikan dan dipahami dari sebuah produk skincare untuk mengetahui tanggal kadaluarsanya.

1. Jenis Produk

Jenis produk pada skincare dapat memengaruhi tanggal kadaluarsanya loh. 

Menurut Spesialis Kulit dan Kelamin ini, jenis produk skincare water-base biasanya memiliki tanggal kedaluwarsa lebih cepat ketimbang produk dengan kadar air yang rendah atau cenderung kering.

Sehingga, produk yang memiliki kadar air rendah atau cenderung kering akan memiliki tanggal kadaluarsa yang cukup panjang.

Baca Juga: Ketahui 3 Ciri Kedaluwarsa Produk Perawatan Kulit Menurut Dermatologis

2. Area Skincare

Area tempat skincare digunakan pada permukaan wajah atau bagian tubuh lain ternyata memengaruhi juga tanggal kedaluwarsa. 

Berdasarkan penjelasan dari dr. Sheila, produk skincare yang digunakan dan dikhususkan untuk area sensitif memiliki tanggal kedaluwarsa yang relatif singkat.

Sedangkan skincare yang diaplikasikan pada area-area tidak sensitif akan cenderung memiliki tanggal kedaluwarsa lebih panjang.

Baca Juga: 5 Manfaat Penting yang Harus Kamu Ketahui Tentang Pengunaan Skincare

3. Instruksi pada Wadah Skincare

Produk skincare tidak mungkin lupa untuk mencetak instruksi pada wadah skincare.

Maka dari itu, para skincare junkies harus membaca secara seksama instruksi yang pada wadah produk karena terdapat arahan seperti period after opening dan tanggal kedaluwarsa.

Itu dia 3 hal yang wajib diperhatikan untuk mengetahui tanggal kedaluwarsa dari produk skincare yang dimiliki.

Jika kamu sudah mengetahui dan ingin membuat skincare menjadi lebih awet, kamu bisa gunakan skincare frigde untuk menjaga kualitas skincare agar tidak mudah rusak dan kedaluwarsa.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm