Membuka KI Riau Award 2021, Ketua KI Riau: Keterbukaan Informasi Adalah Kunci Kepercayaan Masyarakat

30 November 2021 12:55 WIB
Membuka KI Riau Award 2021, Ketua KI Riau: Keterbukaan Informasi Adalah Kunci Kepercayaan Masyarakat
Membuka KI Riau Award 2021, Ketua KI Riau: Keterbukaan Informasi Adalah Kunci Kepercayaan Masyarakat ( )

Untuk itu, Zufra menambahkan bahwa KI Riau Award 2021 yang telah diselenggarakan ini bisa menjadi motivasi bagi badan publik, baik itu kabupaten dan kota, partai politik, BUMD, perguruan tinggi, maupun instansi vertikal.

Dalam panganugrahan ini, terdapat 90 badan publik yang melihat dengan rincian kualifikasi antara lain:

  1. Kualifikasi informasi (total 7 badan publik) dengan rincian: 3 kabupaten/kota, 1 perguruan tinggi, 2 instansi vertikal, 1 PPID pembantu.
  2. Kualifikasi menuju informatif (total 33 badan publik) dengan rincian: 4 kabupaten kota, 3 partai politik, 4 perguruan tinggi, 6 BUMD, 10 instansi vertikal, dan 4 PPID pembantu.
  3. Kategori cukup informatif (total 21 badan publik) dengan rincian: 5 kabupaten/kota, 3 politik, 1 instansi vertikal, 12 PPID pembantu.
  4. Kurang informatif (total 13 badan publik) dengan rincian: 3 partai politik, 1 instansi vertikal, 9 PPID pembantu.
  5. Tidak informatif (total 16 badan publik) dengan rincian: 1 perguruan tinggi, 4 instansi vertikal, 10 PPID pembantu.

Zufra menjelaskan bahwa pihaknya melakukan evaluasi dan monitoring secara menyeluruh kepada setiap badan publik, sehingga penilaian yang dihasilkan mampu dipertanggungjawabkan.

“Anugerah ini melalui tahapan yang panjang, jadi tidak serta merta dilakukan. Mulai dengan menyerah SAQ (save assessment question) terkait kepatuhan badan publik terhadap implementasi undang-undang. Contohnya kepemilikan PPID, teknologi informasi yang memenuhi standar, juga sumber daya manusia. Kami juga melihat DIP (daftar informasi publik), apakah informasi serta merta, berkala, setiap saat, dan apakah dipermudah akses informasi, apakah bahasanya bahasanya mudah, dan lain sebagainya. Jadi ada banyak tahapan yang dilakukan,” jelasnya.

Dalam penganugerahan KI Riau Award 2021 ini, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Indragiri Hilir, dan Kampar berhasil meraih prestasi puncak sebagai kabupaten dan kota yang informatif dalam pelayanan publik.

Sementara untuk instansi vertikal benar-benar informatif yang dipegang oleh Bawaslu Riau, BPS Riau, dan BPKP Riau. Kemudian untuk perguruan tinggi informatif diraih oleh Politeknik Kesehatan Kemenkes Riau.

Terakhir, informatif untuk kategori PPID Pembantu dipegang oleh Diskominfo Riau.

Baca Juga: Tingkatkan Literasi Pemilu, KPU Terus Sosialisasikan Rumah Pintar Pemilu di Provinsi Riau

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm