Berikut 9 Kesalahan yang Sering Dilakukan dalam Salat Jum’at

17 Desember 2021 18:45 WIB
Ilustrasi salat jumat
Ilustrasi salat jumat ( Sonora FM Palembang)

Bekerja saat sedang Salat Jumat

Seringkali pekerjaan kita belum selesai ketika azan Jumat berkumandang.

Namun tidak ada alasan untuk tak bergegas menghadiri Salat Jumat.

Terlambat datang ketika Sholat Jumat

Seringkali kita melihat ada orang masbuk saat Salat Jumat.

Ada juga yang datang ke masjid saat iqamah dikumandangkan.

Padahal Rasulullah SAW sudah menjanjikan keutamaan untuk mereka yang datang lebih awal untuk Sholat Jumat.

Rasulullah SAW bersabda:

Apabila hari Jumat tiba, maka akan ada para malaikat di setiap pintu masjid.

Mereka akan mencatat setiap orang yang datang dari pertama lalu berikutnya dan berikutnya.

Hingga ketika imam telah naik di mimbarnya para malaikatpun menutup catatan-catatannya lalu mereka ikut mendengar khutbah.

Demikian termaktub dalam hadits riwayat Imam Bukhari.

Baca Juga: Wali Kota Makassar Terima Banyak Laporan Warga Gelar Salat Idul Adha

Melangkahi pundak jamaah yang duduk berdampingan

Saat datang ke masjid untuk Salat Jumat, kita tak jarang melihat orang yang melewati jamaah lain untuk maju ke shaf depan.

Ketika akan menuju shaf yang kosong itu, ada yang kemudian melangkahi pundak jamaah lain untuk menuju tempat tersebut.

Ternyata, tindakan semacam ini dilarang Rasulullah SAW.

Rasulullah SAW menyebutnya sebagai perbuatan yang mengganggu.

Abdullah bin Busr ra menceritakan, ada seorang yang melangkahi pundak-pundak jamaah ketika Jumatan.

Sementara Rasulullah SAW sedang menyampaikan khutbah.

Lalu Nabi SAW memerintahkan orang ini untuk duduk, karena mengganggu.

Baca Juga: Terapkan Prokes Covid-19 Secara Ketat, Ribuan Warga Kotamobagu Gelar Salat Ied di Lapangan Terbuka

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm