6 Fakta Hyperborea: Tempat Tinggal Ras Raksasa dan Kehidupan Kedua!

23 Desember 2021 11:00 WIB
6 Fakta Hyperborea: Tempat Tinggal Ras Raksasa dan Kehidupan Kedua!
6 Fakta Hyperborea: Tempat Tinggal Ras Raksasa dan Kehidupan Kedua! ( Know Your Meme)

Sonora.ID - Hyperborea telah menjadi legenda selama ribuan tahun dan dianggap sebagai kehidupan kedua bumi. Di sana ada ras raksasa yang disebut dengan Hyperboreans.

Hyperborea letaknya sangat terpencil di Kutub Utara. Dikutip dari World History Encyclopedia, para raksasa di tempat itu menyembah dewa matahari Apollo.

Hyperborea dipercaya hanya ditempati oleh raksasa, karena letaknya sangat jauh dan tidak bisa ditempuh oleh manusia biasa.

Selain raksasa, hanya pahlawan semi-ilahi seperti Hercules yang bisa berkunjung ke sana.

Baca Juga: HEBOH! Penampakan Ikan Kerapu Raksasa Melebihi Tubuh Manusia di Wakatobi

6 Fakta Hyperborea: Tempat Tinggal Ras Raksasa dan Kehidupan Kedua

Hyperborea muncul dalam banyak legenda Yunani, biasanya untuk menjelaskan kemunculan atau hilangnya sosok dan objek legendaris yang tidak dapat dijelaskan. Berikut fakta hyperboa.

1. Penyebutan Hyperboreans berasal dari sebuah fragmen (no. 150), Katalog Hesiod, dan ditulis sekitar akhir abad ke-8 SM atau awal abad ke-7 SM.

2. Asal sejarah Hyperboreans mungkin adalah orang-orang yang tinggal di utara Laut Hitam atau Celtic Zaman Besi yang tinggal di sepanjang sungai Danube.

Lokasi tersebut dikenal memiliki kontak perdagangan dengan budaya Mediterania setidaknya pada awal abad ke-6 SM.

Baca Juga: Hidung Besar Pertanda Ukuran Penis Lebih Besar, Mitos Atau Fakta?

3. Hyperborea juga sering disebut dengan Celtic Britain. Di benak orang Yunani, Hyperborea dilambangkan layaknya Atlantis, Amazon, dan Centaur.

Tempat-tempat tersebut dipercaya menyimpan budaya misterius. Orang Yunani percaya bahwa ras legendaris yang mereka sebut Hyperboreans tinggal di ujung utara dunia.

Memang, mereka dianggap hidup di luar Angin Utara atau tepatnya di Kutub Utara. Oleh karena itu, namanya kemungkinan berasal dari Boreas, dewa Angin Utara yang dingin dalam mitologi Yunani.

Begitu sulitnya mencapai tanah misterius dan jauh ini, orang Yunani percaya bahwa satu-satunya orang yang mampu mencapainya adalah pahlawan setengah dewa seperti Hercules dan Perseus.

4. Lolasi Hyperborea yang terpencil, sebenarnya tidak berarti bahwa orang Yunani mengganggap lokasi itu sebagai wilayah Arktik.

5 Lokasi yang hampir mirip dengan Hyperborea adalah Eurasia. Eurasia terletak di atas wilayah yang dihuni oleh bangsa Skit (utara Laut Hitam) atau Eropa tengah di utara Sungai Danube.

6. Dalam Sejarah penulis Yunani Herodotus (c. 484 - 425/413 SM), lokasi Hyperborea ada di atas Issedones.

Di sana hidup Arimaspians, pria bermata satu; di atas mereka berdiam griffin penjaga emas; dan di atas griffin.

Dengan demikian Hyperborea dipercaya ditempati oleh para ras raksasa dan dianggap sebagai kehidupan kedua bumi.

 Baca Juga: 6 Fakta Menarik Metaverse: Terkesan Seram Tapi Baik untuk Kesehatan?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm