4 Tempat Terlarang di Indonesia: Punya Pemadangan Indah Tapi Berbahaya?

12 Januari 2022 19:55 WIB
4 tempat terlarang di Indonesia
4 tempat terlarang di Indonesia ( )

Sonora.ID - Indonesia yang memiliki banyak kepulauan dan tersebar dari Sabang sampai Merauke sudah pasti menyuguhkan banyak pemandangan indah.

Setiap pulau yang ada memiliki keindahan masing-masing dan cocok dijadikan sebagai destinasi wisata untuk refreshing. Meskipun begitu, ternyata ada beberapa tempat  terlarang untuk dikunjungi, baik oleh warga lokal ataupun turis.

Terdapat 4 tempat terlarang di Indonesia yang punya pemadangan indah, tetapi tidak dapat dikunjungi sama sekali.

Apa saja keempat tempat terlarang di Indonesia tersebut? Simak ulasannya berikut ini agar kamu tidak nekat datang ke sana!

1. Candi Gedong Songo - Semarang

Candi Gedong Songo - Semarang

Pasti belum banyak yang mengetahui cagar budaya bernama Candi Gedong Songo yang terletak di Semarang.

Bentuk dari candi-candi tersebut persis seperti Candi Arjuna yang terletak di Dieng dan hingga saat ini keberadaannya masih digunakan sebagai tempat menjalankan ritual keagamaan.

Berdasarkan namanya, Candi Gedong Songo terdiri dari sembilan candi, tetapi hanya ada delapan saja yang terlihat. Letak candi kesembilan sangat tersembunyi dan dilarang untuk dikunjungi.

Pasalnya, bagi siapa pun yang melihat candi kesembilan tersebut tidak akan memiliki umur panjang.

Baca Juga: 4 Tempat Paling Angker di Bandung, Sering Terdengar Suara Tangisan Bayi!

2. Alas Purwo - Banyuwangi

Alas Purwo - Banyuwangi

Berikutnya, terdapat Alas Purwo yang menjadi sebuah tempat terlarang untuk dikunjungi di Indonesia.

Alas Purwo merupakan cagar alam yang menjadi tempat tinggal satwa endemik nyaris punah dan memiliki wilayah yang sangat luas.

Berdasarkan kepercayaan warga sekitar, Alas Purwo merupakan tempat kerajaan jin yang sering dijadikan lokasi mencari ilmu hitam. Bagi siapa pun dengan niat buruk datang ke Alas Purwo, niscaya tidak akan menemukan jalan pulang.

3. Pulau Kumala - Kutai

Pulau Kumala - Kutai

Jika datang ke sekitaran Sungai Mahakam, pengunjung pasti dapat melihat Pulau Kumalah yang terletak tepat di tengah sungai tersebut.

Pulau Kumala memang tidak berpenghuni meskipun sudah dijadikan sebagai objek wisata sejak tahun 2002. 

Tidak banyak yang ingin berkunjung ke Pulau Kumala tersebut karena merasa adanya gangguan makhluk halus penghuni pulau tersebut.

Sehingga, Pulau Kumala ini secara tidak langsung menjadi tempat terlarang untuk dikunjungi.

Baca Juga: 5 Pasar Gaib Terkenal Angker Hanya Ada di Indonesia, Pernah Dengar?

4. Pulau Sempu - Malang

Pulau Sempu - Malang

Salah satu tempat terlarang dikunjungi di Indonesia ada di Kabupaten Malang, yaitu Pulau Sempu yang memiliki pemandangan indah.

Terdapat banyak satwa endemik dan terumbu karang di Pulau Sempu, sehingga menjadikan pulau ini hadir dengan pemandangan yang dapat memajakan mata.

Sayangnya, Pulau Sempu tidak dapat dikunjungi begitu saja karena sudah termasuk sebagai cagar alam dan harus memiliki izin dari BKSDA Jawa Timur untuk menginjakan kaki di pulau indah ini.

Baca Juga: Bikin Merinding, 5 Rumah Sakit di Indonesia Ini Dikenal Paling Angker

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm