Ramalan Tahun Macan Air, Pakar Fengshui: Hoki Shio Ini Meningkat Drastis, Cek Sekarang Juga!

21 Januari 2022 14:30 WIB
Ramalan Tahun Macan Air: Shio Kuda
Ramalan Tahun Macan Air: Shio Kuda ( Thesun.com)

Sonora.ID - Imlek 2573 sebentar lagi akan hadir dan dirayakan secara meriah oleh seluruh masyarakat berdarah Tionghoa di dunia.

Harapan baru akan dipanjatkan selama perayaan Imlek agar bisa mendapatkan limpahan hoki dari Dewa Cai Shen selama satu penuh ke depan.

Beruntungnya, ada salah satu shio dengan hoki yang meningkat drastis setelah Imlek 2573 berdasarkan perkataan Pakar Fengshui.

Melalui program Sonora Fengshui, Kang Hong Kian mengatakan bahwa Shio Kuda akan menjadi shio dengan hoki yang meningkat drastis di Tahun Macan Air.

Meksipun sudah dinyatakan memiliki hoki yang meningkat drastis, Shio Kuda harus tetap mengikuti 3 kiat sukses untuk memaksimalkan keberuntungan yang dimiliki melalui cara:

Baca Juga: Keuangan Shio Kuda berdasarkan Umur di Imlek Tahun Macan Air 2022

1. Tumpahkan Seluruh Kreativitas

Seperti yang sudah diketahui bahwa Shio Kuda sudah terlahir dengan tingkat kreativitas yang tinggi.

Kemampuan tersebut harus dimaksimalkan oleh Shio Kuda sepanjang Tahun Macan Air untuk memaksimalkan hoki yang diberikan oleh Dewa Cai Shen.

Jangan pendam kreativitas yang dimiliki karena itu akan menghambat kemajuan diri dalam membuka pintu rezeki.

"Setidaknya, sekecil apapun ide yang mencuat ke permukaan, patut dikaji dan diberdayakan agar tidak tersia-siakan," jelas Kang.

2. Implementasikan Kobaran Semangat

Shio Kuda harus bisa mengimplementasikan kobaran semangat dengan wujud aksi nyata di kehidupan sehari-hari.

Hindari bermalas-malasan karena hal tersebut bisa mengurangi tingkat hoki yang dimiliki dan malah jatuh ciong.

Kang mengatakan bahwa sinergi dari semangat dengan ambisi harus dimaksimalkan agar peluang yang menunggu tidak akan menjadi sia-sia di kemudian hari.

Baca Juga: Kesayangan Dewa Cai Shen, 3 Shio Ini Akan Mendapat Cuan Berlimpah Sebelum Imlek

3. Jangan Sibuk dengan Delusi

Terkadang, manusia memang tidak dapat menghindari keinginan untuk berangan-angan dalam mencapai sesuatu.

Bahkan, hal tersebut bisa membuat seseorang memiliki delusi, sehingga merugikan diri sendiri di kemudian hari.

Tentu, kelakuan seperti itu harus Shio Kuda berantas dan tidak bisa diikuti agar hoki tidak menghilang.

Meskipun memiliki tingkat kreativitas yang tinggi, Shio Kuda harus mampu membedakan pikiran rasional dan irasional supaya peluang rezeki tidak terganggu.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm