Sudah Tahu Fakta Film Ben & Jody? Berikut Rangkuman dan Sinopsis

27 Januari 2022 11:15 WIB
Sudah Tahu Fakta Film Ben & Jody? Berikut Rangkuman dan Sinopsis
Sudah Tahu Fakta Film Ben & Jody? Berikut Rangkuman dan Sinopsis ( Dokumentasi Sonora Semarang / Wien Yuma)

Sonora.ID - Film Ben & Jody merupakan film aksi yang bertabur bintang dari Chicco Jerikho, Rio Dewanto, Aghniny Haque, hingga Yayan Ruhian dan disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko.

Sebelumnya Visinema Pictures telah merilis trailer film tersebut pada Rabu (5/1/2022).

Film Ben & Jody sendiri merupakan pengembangan cerita dari film Filosofi Kopi yang sudah terlebih dahulu rilis di tahun 2015 dan 2017. Bagi Anda yang penasaran dan belum nonton 2 film Filosofi Kopi tak perlu khawatir karena tidak akan membuat kebingungan.

Beda dengan film sebelumnya yang mengisahkan dua sahabat merintis kedai kopi, kali ini dua tokoh utama Ben dan Jody berkutat di cerita genre action, tetapi tetap ada benang merahnya.
Film Ben & Jody sendiri menceritakan mengenai persahabatan dan juga penuh aksi yang menegangkan.

Ben (Chicco jerikho) dan Jody (Rio Dewanto) akan menghadapi situasi hidup dan mati. Keduanya akan bertemu sekelompok pembalak liar yang dipimpin oleh Aa Tubir (Yayan Ruhian), untuk merebut kembali tanah mereka yang dirampas. Meski sulit untuk dilalui, Ben dan Jody harus tetap bertahan hidup demi melindungi dirinya sendiri dan orang-orang yang ada disekitarnya.

Selain itu film Ben & Jody mempunyai fakta menarik lainnya, yaitu:

1. Film Ben & Jody Merupakan Film Aksi Pertama Dari Rumah Produksi Visinema

Visinema Pictures yang dikenal melalui film bertema Keluarga, Drama, Komedi, dan Romansa. Seperti: Keluarga Cemara, Story of Kale: When Someone’s in Love dan lain sebagainya.

Namun kali ini lewat film Ben & Jody, Visinema menggarap film bergenre action. Hal ini seolah membuat kita jadi penasaran bagaimanakah film aksi pertama garapan sang sutradara.

Baca Juga: Chord dan Lirik Lagu 'Pertama' Reza Artamevia, OST Film Cinta Pertama, Kedua dan Ketiga

2. Mengangkat Isu Konflik Agraria

Film Ben & Jody menceritakan tentang Ben yang membela warga desa yang sedang dicurangi oleh suatu perusahaan. Yang nantinya akan mengundang konflik dengan warga desa.

Melalui film ini baik Angga, Chicco, dan juga Rio ingin mengingatkan masyarakat bahwa isu sosial yang ada di sekitar itu perlu diperhatikan.

3. Tempat Syuting Film

Dalam proses pembuatan film Ben & Jody dilakukan di daerah Sukabumi, Jawa Barat. Diman untuk set Desa Wanareja dibuat dari nol dan membutuhkan waktu selama satu bulan.

4. Penuh Adegan Menegangkan

Film Ben & Jody menyuguhkan adegan penuh aksi seperti tembak-tembakkan, kejar-kejaran kendaraan, dan adegan berkelahi yang membuat kita tidak memiliki kesempatan untuk mengambil nafas sejenak.

Oleh karena itu, berbeda dari film terdahulunya, Ben & Jody akan lebih banyak menampilkan adegan laga. Dari film Ben & Jody ini kita bisa mencintai isi ceritanya dan memaknai arti kata

“Sahabat Sejati Sahabat Sampai Mati”.

Baca Juga: Filosofi Kopi: Kolaborasi hingga Ekspansi Guna Memajukan Perkopian Indonesia

“Dimana sahabat adalah the best guard dan sahabat pula yang akan menjadi seseorang yang bisa berbicara apapun tanpa punya tembok” ungkap sang sutradara, Angga Dwimas Sasongko.

Film Ben & Jody ini juga merupakan film yang didedikasikan untuk Glenn Fredly, karena kedekatan sebagai sahabat antara Glenn dengan para pemain ataupun sutradara film ini. Bagi Sahabat Sonora yang sudah tidak sabar, dapat menyaksikannya mulai 27 Januari 2022 serentak di seluruh bioskop Indonesia.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm