Jaga Listrik Saat Lonjakan Kasus, PLN Kerahkan 2.356 Petugas

3 Februari 2022 22:00 WIB
Doddy B. Pangaribuan, General Manager PLN UID Jakarta Ray
Doddy B. Pangaribuan, General Manager PLN UID Jakarta Ray ( )

Jakarta, Sonora.ID - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya konsisten mendukung pemerintah dalam menekan laju penyebaran Covid-19 di masyarakat.

Sebanyak 2.356 petugas disiagakan untuk menjaga keandalan pasokan listrik di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, utamanya di fasilitas-fasilitas kesehatan, dan penanganan Covid-19 seperti Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran.

“Kami terus berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam penanganan Covid-19, tentu dalam kapasitas kami untuk menjaga keandalan pasokan listrik di fasilitas kesehatan dan penunjang penanganan Covid-19 di Jakarta,” ujar Doddy B. Pangaribuan, General Manager PLN UID Jakarta Raya, Kamis (3/1/2022).

Selain menyiagakan petugas, PLN UID Jakarta Raya juga menyiapkan 6 unit UPS (Uninterruptible Power Supply), 4 Unit Kabel Bergerak (UKB), 20 Unit Power Bank, 17 Unit Gardu Bergerak (UGB), dan 4 unit mobil crane.

Baca Juga: Tekan Impor BBM dan Dongkrak Bauran Energi Hijau, PLN Konversi 250 MW Pembangkit Diesel ke Surya di 2022

Penguatan pasokan listrik pada fasilitas penunjang juga terus dipantau, salah satunya adalah RSDC Wisma Atlet, dimana fasilitas tersebut memiliki kapasitas daya sebesar 11.080.000 Volt Ampere (VA).

Terdapat 3 gardu distribusi yang memasok 7 tower di sana.

Listrik RSDC Wisma Atlet Kemayoran dipasok oleh 3 sumber dari gardu induk berbeda, yang terdiri dari 1 suplai utama, dan 2 suplai cadangan dengan kualitas listrik yang sama.

Sistem kelistrikan di RSDC Wisma Atlet dilengkapi dengan Automatic Change Over (ACO) di sisi tegangan menengah, sebagai alat untuk memindahkan pasokan listrik dari suplai utama ke suplai cadangan, apabila yang utama mengalami gangguan.

Baca Juga: Investasikan Rp 5,5 Milyar, PLN Aliri Listrik Ke Ratusan Rumah Warga di Kecamatan Subah, Sambas

Tidak hanya rumah sakit dan rumah sakit darurat saja yang menjadi perhatian dari PLN.

Doddy juga menekankan, jika pihaknya saat ini telah melakukan koordinasi, dan meminta kepada seluruh petugas untuk mengawal pasokan listrik di pabrik-pabrik oksigen.

Ketersediaan oksigen penting untuk penanganan pasien Covid-19, utamanya untuk pasien yang mengalami gangguan pernafasan.

Dalam bersiaga, PLN menerapkan sistem shift dan split work serta tetap menerapkan protokol kesehatan, dengan menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan, serta rajin mencuci tangan.

Baca Juga: PLN Siap Ikut Kebijakan Pemerintah soal Tarif Listrik 13 Golongan Pelanggan Non-Subsidi 2022

PLN Juga Pastikan Pegawai dan Tenaga Alih Daya Dapatkan Vaksin Booster

Di tengah pelayanan untuk menjaga keandalan pasokan listrik kepada pelanggan, PLN juga berkomitmen mendukung program vaksinasi Covid-19 yang dijalankan oleh pemerintah. Seluruh pegawai dan mitra kerja PLN UID Jakarta Raya telah mendapat vaksin primer dosis pertama, kedua, dan sebagian sudah mendapatkan vaksin booster.

Pada hari Sabtu dan Minggu, 29-30 Januari 2022, PLN UID Jakarta Raya juga telah menyelenggarakan vaksinasi booster Covid-19 untuk 2.000 pegawai dan mitra kerja PLN se-Jabodetabek.

“PLN sangat mendukung program pemerintah untuk vaksinasi. Sebagai perusahaan layanan publik yang harus bekerja 24 jam dalam 7 hari, tentu kami harus memastikan petugas kami sehat dan mendapat perlindungan di masa pandemi, salah satunya dengan vaksin untuk meminimalisir dampak Covid-19,” terang Doddy, Kamis (3/1/2022).

Baca Juga: Dirut PLN Siapkan Strategi Amankan Pasokan Batu Bara Jangka Panjang

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm