5 Kota Mati Terkenal di Dunia: Sepi dan Jadi Tempat Tinggal Makhluk Halus!

10 Februari 2022 17:25 WIB
5 kota mati terkenal di dunia
5 kota mati terkenal di dunia ( travel.tribunnews.com)

Sonora.ID - Pada dasarnya, setiap kota yang ada di dunia sudah pasti dihuni oleh para penduduk negara.

Meskipun memang ada yang hanya dihuni oleh sebagian kecil penduduk saja, tetapi tetap ada kehidupan pada kota-kota tersebut.

Namun, beberapa kota di dunia ternyata sudah ditinggalkan oleh manusia dan menjadi kota mati.

Hingga saat ini, terdapat 5 kota mati terkenal di dunia yang sudah sepi dan bahkan, jadi tempat tinggal makhluk halus.

Apa saja ke-5 kota mati terkenal di dunia ini? Berikut adalah daftar beserta penjelasan lengkapnya!

Baca Juga: Menambah Sensasi Bercinta dengan Liburan, Ini 7 Negara dengan Wisata Seks Legal

1. Pulau Hashima - Jepang

Pulau Hashima - Jepang

Pulau Hashima merupakan salah satu kota mati yang sempat menjadi kawasan padat penduduk di era perang dunia kedua.

Saat itu, pemerintah negara matahari ini menempatkan tawanan mereka ke pulau ini untuk menjadi pekerja tambang.

Pada akhirnya, populasi di kota ini membengkak dan para penduduk sudah merasa bahwa kawasannya tidak layak untuk ditinggali.

Oleh sebab itu, penduduk Pulau Hashima pun meninggalkan kawasan tersebut, terlebih ketika tambang tutup pada tahun 1974.

Sampai saat ini, masih berdiri kokoh bangunan yang dimakan usia di pulau ini.

Baca Juga: 10 Peringkat Negara Punya IQ Paling Tinggi di Dunia, Indonesia di Urutan Berapa?

2. Pripyat - Ukraina

Pripyat - Ukraina

Kasus kebocoran pembangkit listrik tenaga nuklir yang terjadi di Chernobyl pada tahun 1986 mengakibatkan Pripyat menjadi kota mati terkenal di dunia saat ini.

Radiasi nuklir yang dihasilkan dari kebocoran nuklir tersebut membuat sebagian besar masyarakat Kota Pripyat meninggal dan mengalami sakit keras.

Pemerintah tetap berhasil melakukan evakuasi kepada sebagian besar masyarakatnya dan setelah 36 jam kebocoran terjadi, tidak pernah ada yang kembali ke Kota Pripyat.

Kota ini pun menjadi kota mati dan tidak pernah ada penduduk yang berani menginjakkan kaki di kawasan radiasi nuklir tersebut.

Baca Juga: Elus Dada, Ini 10 Negara Paling Miskin di Dunia, Indonesia Termasuk?

3. Varosha - Siprus

Varosha, Siprus

Berikutnya, terdapat Varosha yang dinobatkan sebagai kota mati terkenal di dunia akibat adanya permasalahan politik.

Kota mati yang terletak di Siprus ini awalnya menjadi kawasan yang digunakan oleh para kelas atas untuk berpesta.

Namun, semenjak ada invansi Turki sebagai respon dari kudeta di bawah pimpinan nasionalis Yunani, penduduk Varosha pun pergi meninggalkan kota tersebut hingga saat ini.

Beberapa backpacker yang pernah datang ke Varosha mengatakan bahwa kota ini sudah seperti kawasan hantu dengan pohon-pohon tinggi tidak terawat.

Baca Juga: Peringkat 10 Negara yang Paling Sering Berhubungan Seks, Salah Satunya Malaysia!

4. Oradour sur Glane - Perancis

Oradour sur Glane - Perancis

Oradour sur Glane menjadi salah satu kota mati terkenal di dunia dan dinilai sangat mencekam oleh masyarakat Perancis.

Ini disebabkan oleh kasus pembantaian warga sipil di Oradour sur Glane karena kota tersebut mendukung balas dendam pada perlawanan Perancis.

Para penduduk Oradour sur Glane saat itu dibawa ke lumbung dan ditembaki oleh senapan angin.

Sedangkan para perempuan dan anak-anak ditempatkan di bawah gereja dan dibunuh dengan ledakan granat sampai terjadi kebakaran besar.

Sampai detik ini, para pengunjung Oradour sur Glane masih bisa melihat reruntuhan yang menjadi saksi bisu kasus pembantaian warga sipil Perancis tersebut.

Baca Juga: 10 Negara Ini Warganya Kecanduan Berhubungan Seks, Ada Indonesia?

5. Bodie - California

Bodie - California

Terakhir, terdapat Bodie yang sudah ditinggalkan oleh manusia sejak tahun 1940-an. Ini membuat Bodie menjadi kota mati terkenal saat ini.

Dahulu, Bodie merupakan kawasan yang kaya akan emas, sehingga banyak sekali yang datang ke kota ini.

Hingga pada akhirnya, kota ini bangkrut di tahun 1880-an dan terkena serangan musim dingin ekstrem, sehingga para penduduknya pun memilih pergi meninggalkan Bodie.

Sejak itu, Bodie menjadi kota mati dan masih terpelihara oleh pemerintah setempat.

Baca Juga: Wih! Ternyata 10 Negara Ini Agen Wisata Seksual, Indonesia Termasuk?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm