Cantuk Bukan Hanya Soal Fisik, Begini Arti Cantik Versi Najwa Shihab

28 Maret 2022 15:00 WIB
Najwa Shihab.
Najwa Shihab. ( Instagram/najwashihab)

Sonora.ID - Berbicara mengenai kecantikan, tentunya tiap orang memiliki standarnya masing-masing. Seiring berkembangnya zaman, tentu kita sepakat jika definisi cantik mengalami perubahan dari masa ke masa. 

Dahulu, perempuan cantik hanya identik dengan badan yang langsing, kulit putih, dan rambut lurus. Faktanya, definisi cantik berangsur-angsur tak hanya terbatas dari penampilan fisik saja. Tiap orang punya caranya tersendiri menilai arti kecantikan. Itulah mengapa, definisi cantik menjadi tak terbatas. 

Dikutip dari Whiteboard Journal, saat ini kecantikan didefinisikan sebagai sebuah keunikan. Dalam arti lain, sesuatu yang mungkin dianggap sebagai kekurangan oleh orang lain, justru menjadi poin yang istimewa. 

Salah satu episode siniar Semua Bisa Cantik bertajuk “Najwa Shihab: Tentukan Sendiri Definisi Cantikmu”, juga membahas makna dari kutipan Najwa Shihab yang mengajak kita untuk mengingat definisi cantik yang sesungguhnya. 

Makna Cantik

Kecantikan yang dipahami masyarakat adalah sempurna tanpa kekurangan sedikit pun. Padahal, cantik lebih jauh dari itu. Ada suatu keindahan tiap orang mengenai kelebihan mereka, dari apa yang dapat diperhatikan dari luar. Kecantikan merupakan sesuatu yang tidak bisa disentuh, namun bisa dirasakan. 

“Cantik bukan sebatas fisik, kecantikan tak semata bawaan yang melekat pada seseorang, melainkan juga energi yang menyebar dan dirasakan sekelilingnya. Dengan itulah kecantikan menjadi berdampak,” ungkap perempuan yang akrab disapa Nana. 

Jangan khawatir jika kamu tidak bisa memenuhi ekspektasi cantik versi orang lain. Kecantikanmu tidak dibentuk semata-mata karena opini orang lain. Jadilah perempuan yang dapat menunjukan kecantikannya di zaman digital, dengan berani mengejar passion meski diremehkan banyak orang. 

Baca Juga: Redefinisi Kecantikan melalui Kisah Inspiratif Perempuan dalam Podcast ‘Semua Bisa Cantik’

Cantik Bukan Hanya Soal Fisik 

Kecantikan hanya dilihat dari fisik, adalah suatu hal yang salah. Bagi perempuan Indonesia yang berasal dari beragam suku serta latar belakang budaya yang berbeda, cantik memiliki banyak arti. 

Survei menunjukkan, arti cantik bagi mayoritas perempuan Indonesia adalah bertubuh sehat dan bugar, memiliki wajah bersih dan mulus, serta percaya diri. 56% responden menilai cantik adalah merasa bahagia dan 48,9% responden menilai cantik bila perempuan mampu berpikir positif.

Bahkan, kondisi mental juga mulai menjadi salah satu parameter dalam definisi cantik menurut perempuan Indonesia. Kesehatan mental yang dimaksud meliputi kesehatan psikologis dan emosional. Hal ini karena keduanya dinilai dapat mempengaruhi perempuan dalam berpikir dan mengambil keputusan.

Make up Bukan Soal Mempercantik Diri

Berdandan dengan riasan bukan berarti perempuan mencoba untuk menyesuaikan diri dengan standar cantik masyarakat, tetapi sebagai cara menghargai diri sendiri. Tidak ada manusia di dunia yang lahir dengan sempurna. Tidak ada yang salah dengan diri kita. 

Dengan menerima diri sendiri, seiring berjalannya waktu kamu akan mampu menghadapi permasalahan pribadi dengan lebih baik lagi. Kamu akan lebih bersemangat menjalani aktivitas, jika terus memiliki pemikiran yang positif. 

Mempercantik diri memang tidak salah, selama tidak berlebihan. Mengutip ucapan Marilyn Monroe, “Senyuman adalah make up terbaik yang bisa dipakai seorang wanita”. 

Kamu bisa menaklukan ketakutanmu, dengan mengakui kelemahanmu. Tiap manusia dilahirkan sempurna dengan kelebihan dan kekurangannya. Jadi tidak ada alasan menjadikan kekurangan sebagai suatu hal yang memalukan.

Baca Juga: Bukan Hanya Cantik Fisik, Ini Karakter Perempuan Menarik di Dunia Nyata

Jadi diri sendiri yang apa adanya akan menarik seseorang untuk mencintai kamu juga dengan apa adanya. Be proud of yourself, jadi cantik sesungguhnya bukan hanya soal fisik tapi ditunjang dengan hati yang baik. Selain itu, kita perlu juga meningkatkan kualitas diri demi menjadi pribadi yang lebih baik. Kamu setuju ‘kan? 

Topik seputar para perempuan Indonesia dengan berbagai latar belakang dalam merangkul serta mendefinisikan kecantikannya, tayang tiap hari Kamis melalui siniar Semua Bisa Cantik yang bisa diakses melalui tautan berikut https://dik.si/sbc_najwa.

Penulis: Alifia Riski Monika & Ristiana D. Putri 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm