Dilihat dari Cara Marahnya, Ini 3 Ciri Orang yang Didampingi Khodam Penjaga

28 Maret 2022 16:36 WIB
Ilustrasi khodam pendamping atau penjaga.
Ilustrasi khodam pendamping atau penjaga. ( pixabay)

Sonora.ID - Khodam penjaga merupakan makhluk gaib tak kasat mata yang dipercaya dapat menjadi pendamping yang memiliki tujuan untuk melindungi diri kita dari marabahaya.

Nah, menurut primbon Jawa, ciri orang didampingi khodam penjaga ini sebenarnya dapat dilihat dari cara orang tersebut mengekspresikan kemarahannya.

Perlu diingat bahwa khodam penjaga ini tak dimiliki semua orang dan hanya orang terpilih nan spesial yang dapat mendapatkannya.

Melansir dari kanal YouTube ESA Production, berikut ciri orang yang didampingi khodam penjaga dilihat dari cara marahnya.

Baca Juga: 5 Weton yang Paling Disukai Khodam Sakti, Orang Lain Gak Bisa Macem-Macem!

1. Kerap merasa ingin marah pada waktu tertentu 

Apabila Anda didampingi khodam pendamping, Anda biasanya seringkali merasa ingin marah pada jam, hari, atau bulan tertentu secara teratur meski biasanya tak ada persoalan apa-apa dalam kehidupan nyata.

Perlu ditekankan sekali lagi bahwa rasa amarah dalam diri ini tidak diketahui apa penyebabnya dan tak ada masalah apa pun sebelumnya.

Hal ini kabarnya dikarenakan ada energi negatif yang mendekati atau mengikuti Anda dan khodam penjaga sehingga Anda merasa emosi sebagai bentuk perlawanan diri.

Dalam kondisi ini, akan lebih baik apabila Anda menjauhi kerumunan dan bermeditasi daripada mencelakakan orang lain.

2. Bila kesal emosinya tidak meledak-ledak

Saat Anda marah atau kesal akan suatu hal, Anda tidak akan menunjukkan rasa emosi yang meledak-ledak.

Bila Anda kesal saat kumpul bersama orang banyak, Anda biasanya hanya akan diam dan menatap sekitar tanpa mengucapkan sepatah kata pun.

Akan tetapi, keberadaan Anda terlihat amat mengintimidasi sehingga orang sekitar merasa segan kendati Anda tidak melakukan apa-apa.

3. Hanya meledak jika terancam

Bila sebelumnya disebutkan bahwa Anda tidak marah dengan meledak-ledak, berbeda halnya jika saat Anda sedang terancam.

Ditambah, bila emosi Anda sudah memuncak, Anda juga dapat mengucapkan sumpah serapah.

Anda juga akan merasa seolah diselimuti hawa panas. Tahap selanjutnya, Anda merasa mata seolah gelap.

Ketika kondisinya benar-benar gawat, cara khodam penjaga melindungi Anda yakni Anda bisa menirukan gerakan beladiri padahal sebelumnya Anda tidak pernha mempelajarinya.

Hal ini sebenarnya cukup berbahaya jika tidak terkontrol sebab akan membahayakan orang sekitar. Perlu diingat bahwa kunci utama dari khodam adalah kontrol diri.

Baca Juga: Disayang Khodam Sakti, Hanya 6 Neptu Weton Ini Punya Kekayaan Abadi Turun ke Anak Cucu

Demikian beberapa ciri atau tanda orang yang didampingi khodam penjaga dilihat dari cara marahnya. Apakah ciri di atas ada pada diri Anda?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm