7 Pajangan yang Baik Menurut Feng Shui, Undang Hoki dan Kemakmuran

14 April 2022 20:55 WIB
Ilustrasi dream catcher.
Ilustrasi dream catcher. ( Unsplash/Artem Beliaikin)

Sonora.ID - Menaruh pajangan yang bagus untuk feng shui merupakan salah satu cara menciptakan chi positif serta mengundang hoki dan kemakmuran ke dekat Anda.

Jangan salah, dalam ilmu Tiongkok kuno, feng shui diciptakan untuk menyelaraskan habitat manusia dengan alam dan seluruh benda di sekitarnya.

Ketika ruang yang ditinggali bekerja selaras dengan alam, maka dapat menciptakan kondisi optimal sebagai kunci kesuksesan.

Jadi, Anda bisa mencari pajangan, miniatur, atau benda keberuntungan feng shui lainnya yang bukan hanya sekadar dekorasi rumah, namun memengaruhi kehidupan Anda secara signifikan.

Baca Juga: Pantas Cekcok Terus, 5 Kesalahan Feng Shui Kamar Ini Jadi Biang Keroknya!

Apa saja pajangan yang baik menurut feng shui itu? Merangkum dari Housing dan The Sprucesimak informasinya di bawah ini.

1. Simbol Naga

Pada kepercayaan orang Asia, naga adalah simbol yang baik dan kuat. Oleh karenanya, memasukkan unsur naga di rumah dapat mengundang keberuntungan.

2. Dream catcher

Dream catcher yang terbuat dari bulu merak juga bisa digunakan untuk menarik hoki. Dalam kepercayaan lain, benda yang satu ini seringkali digantung di atas tempat tidur sebab diyakini bisa mengusir mimpi buruk.

3. Teratai kristal

Pajangan feng shui lain yang menarik keberuntungan dan juga kekayaan adalah teratai kristal.

Praktik feng shui menyarankan untuk menempatkan teratai kristal di sudut barat daya dekat jendela untuk menghasilkan energi positif.

4. Kura-kura

Kura-kura feng shui yang melambangkan umur panjang biasanya terbuat dari resin, kaca, logam, lumpur, kristal, dan kayu.

Penting untuk menempatkan lambang kura-kura di lokasi strategis di rumah atau kantor. Tak hanya umur panjang, hal ini juga bisa memberi keberuntungan dan kekayaan.

Baca Juga: Rumah Tangga Kacau? Lakukan 6 Tips Feng Shui Ini agar Hubungan Tak Makin Retak

5. Lonceng angin

Chimes atau lonceng angin tidak hanya menambah estetika, tetapi juga menawarkan keberuntungan untuk penghuni rumah.

Lonceng angin berbasis logam yang dihiasi dengan koin adalah cara yang efektif untuk menyelesaikan masalah keluarga yang menderita kesulitan keuangan.

6. Amplop merah

Seperti yang telah Anda ketahui, dalam budaya Cina, hadiah uang sering diberikan dalam amplop merah untuk perayaan penting seperti pernikahan, tahun baru Imlek, dan lainnya.

Merah adalah salah satu warna yang paling menguntungkan dalam feng shui dan kerap dikaitkan dengan perlindungan melalui elemen api. 

Baca Juga: 3 Tempat Terbaik untuk Memajang Foto Keluarga Menurut Feng Shui

7. Katak pembawa uang (money frog)

Katak pembawa uang di mulutnya yang biasanya terbuat dari logam atau batu giok adalah simbol feng shui untuk membawa kekayaan dan kesuksesan.

Katak uang ini harus diletakkan di permukaan yang rendah tetapi tidak langsung ditaruh di lantai. Selalu pastikan pula untuk merawatnya dengan baik agar tetap bersih dan tidak berdebu.

Dari penjelasan di atas, tak mengherankan apabila money frog masuk dalam daftar pajangan yang baik untuk feng shui.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm