Resep Membuat Kue Sus Vanila Anti Kempes, Cocok Buat Hidangan

18 April 2022 13:33 WIB
Sus Vanila
Sus Vanila ( )

Sonora.ID - Kue Sus Vla Vanila menjadi salah satu kudapan paling popular di jajanan pasar. Kudapan ini sering diburu lantaran rasanya yang lembut dan juga manis.

Kudapan ini cocok disajikan sebagai camilan dikala ada acara besar.

Selain dapat membelinya di pasar tradisional Anda juga dapat membuatanya sendiri dirumah. Jika berminat membuatnya sediakan alayt dan bahan berikut ini.

Resep ini merupakan kreasi yang dilansir dari kanal Youtube Dapur Nana’s:

Bahan:

150 gr tepung terigu protein sedang

250 ml air

100 gr margarin

4 butir telur

1 sdt gula pasir

Bahan vla Susu/Vanila: 

500 ml susu UHT full cream

100 gr gula pasir

2 butir kuning telur

50 gr tepung maizena

30 gr margarin

1/2 sdt vanila essens

Garam

Cara Membuat :

Pertama, buat vla terlebih dahulu dengan mencampur tepung, gula pasir, vanila essens, dan 250 ml susu cair. Aduk sampai tepung maizena larut

Setelah itu, tambahkan kuning telur dan aduk kembali. Jika sudah, tuangkan susu yang tersisa.

Selanjutnya masak adonan vla dengan api kecil, sambil terus diaduk supaya tidak mengendap dan gosong. Tambahkan sedikit garam sambil mengaduknya. Aduk lagi sampai adonan vla memunculkan gelembung-gelembung.

Setelah itu, tambahkan margarin ke dalam adonan. Aduk sebentar sampai margarinnya mencair.

Selanjutnya, tuangkan vla yang sudah matang ke dalam mangkuk dan tutupi dengan plastik wrap sampai rapat. Pastikan bahwa penutup mengenai bagian vla supaya tidak bagian atas vla tidak mengering.

Sementara itu, siapkan kulit sus dengan memanaskan margarin dengan 250 air. Lalu, masukkan margarin dan gula pasir. Masak sampai benar-benar mendidih.

Matikan api jika margarin sudah mendidih dan tambahkan tepung terigu. Aduk sampai tidak terlihat adanya gumpalan.

Setelah itu, masak lagi dengan api kecil sambil terus diaduk sampai adonan kalis.

Selanjutnya, tuangkan adonan ke dalam wadah, tunggu sampai dingin.

Sementara itu, panaskan oven dengan suhu 200 derajat celcius, atas dan bawah, selama 10 menit.

Setelah adonan kulit sus kering, tambahkan kuning telur satu per satu. Campurkan dengan mixer sampai merata dan adonan memiliki konsistensi yang cukup lengket.

Selanjutnya, masukkan adonan ke dalam cetakan piping bag, lalu masukkan kembali ke dalam piping bag yang sudah diisi spuit. Jangan lupa untuk memotong ujung piping bag.

Kemudian, cetak adonan kulit sus di atas loyang yang sudah diolesi margarin atau dilapisi baking paper. Jangan lupa memberi jarak antar cetakan sus.

Setelah itu, masukkan adonan sus yang sudah dicetak ke dalam oven yang tadi sudah dipanaskan dengan suhu 200 derajat celcius selama 20 menit.

Setelah 20 menit, turunkan panas ke 180 derajat celcius, dan oven kembali selama 20 menit atau tunggu sampai buih pada kulit sus hilang supaya sus tidak mengempis.

Jika kulit sus sudah mulai kecoklatan, keluarkan sus dari dalam oven.

Berikutnya, potong sus menjadi dua bagian (jangan sampai benar-benar terpotong) dan memasuk vla yang sudah disiapkan. Lakukan sampai semua sus terisi vla. Kue sus siap disajikan.

Baca Juga: Camilan Lebaran Praktis, Ini Resep Membuat Kacang Telur Krispy

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm