Bila Temui Kerusakan Infrastruktur, Warga Palembang Dihimbau Segera Lapor!

18 April 2022 14:10 WIB
Temui Kerusakan Infrastruktur, Warga Palembang Dihimbau Segera Lapor
Temui Kerusakan Infrastruktur, Warga Palembang Dihimbau Segera Lapor ( Koleksi Pribadi/Fernando Oktareza)

Palembang, Sonora.ID - Pemerintah Kota Palembang tengah gencar melakukan perbaikan terhadap berbagai kerusakan infrastruktur yang terjadi di sekitar lingkungan masyarakat.

Salah satu kerusakan infrastruktur yang kini tengah ditinjau oleh Pemkot Palembang adalah lampu jalan di beberapa wilayah yang beberapa waktu lalu sempat mengalami kerusakan.

Menanggapi hal ini, Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda mengatakan kerusakan infrastruktur yang salah satunya terjadi pada lampu jalan secara bertahap kini telah dilakukan perbaikan meski belum 100 persen selesai.

Baca Juga: Pemprov Kalbar Fokus Tangani IPM dan Pembenahan Infrastruktur di Tahun 2023

“Beberapa daerah yang lampu jalannya sempat mengalami kerusakan telah kita perbaiki, meski belum maksimal. Tapi kami akan terus berupaya supaya infrastruktur yang satu ini diperbaiki karena ini menjadi tanggungjawab kami,” ungkap Fitri ketika diwawancarai, Senin (18/04).

Fitri mengatakan, upaya ini dilakukan supaya masyarakat tidak mengeluh terhadap kerusakan infrastruktur yang seharusnya mereka nikmati.

Baca Juga: OJK Regional 5 Sumbagut Sosialisasikan POJK terkait Mitra Pemasaran Perantara Pedagang Efek

“Kami terus berupaya agar ini diperbaiki sehingga masyarakat tidak mengeluh lagi. Apalagi di bulan Ramadhan ini aktifitas masyarakat banyak di waktu malam, kami tidak mau kerusakan lampu jalan ini dapat menimbulkan tindak kriminal, kecelakaan dan kerugian lainnya bagi masyarakat,” ucap Fitri.

Oleh karena itu, Fitri pun menghimbau kepada masyarakat yang di kawasan tempat tinggalnya;

Bila ada infrastuktur yang mengalami kerusakan, masyarakat diminta untuk segera melaporkan ke Pemkot Palembang.

“Masyarakat bisa melapor ke website Hallo Palembang, kontak 112, pihak Kecamatan atau bisa langsung di media sosial kita. Upaya ini dilakukan, supaya penanganan terhadap kerusakan infrastruktur ini bisa ditangani dengan cepat,” tutupnya.

Baca Juga: Kementerian PUPR Terus Mendukung Pengembangan Food Estate di Kalteng, Pekerjaan Infrastruktur TA 2022 Telah Terkontrak

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm