WADUH! Ternyata Ini 5 Penyebab Wajahmu Kusam yang Sering Dilakukan!

25 Juli 2022 17:05 WIB
Ilustrasi, Ternyata ini Penyebab Wajah Kusam
Ilustrasi, Ternyata ini Penyebab Wajah Kusam ( Kompas)
Sonora.ID - Berikut ini adalah beberapa penyebab yang membuat wajah menjadi kusam dan masih sering dilakukan sehari-hari.
 
Wajah merupakan salah satu komponen pada tubuh yang wajib diperhatikan.

Pasalnya, wajah merupakan hal yang berpengaruh terhadap peningkatan atau penurunan rasa percaya diri seseorang.

Teruntuk orang yang memiliki wajah yang cerah, sudah barang tentu rasa percaya diri akan meningkat ketika berada di depan umum.

Sedangkan orang yang memiliki wajah kusam, biasanya dapat menurunkan rasa percaya diri.

Ternyata hal tersebut disebabkan oleh hal-hal yang secara tidak sadar sering kita lakukan. Dilansir dari Kompas.com, berikut informasinya :

Baca Juga: 4 Cara Eksfoliasi Wajah Secara Alami, Bye Sel Kulit Mati dan Kusam!

1. Tidak mencuci muka sebelum tidur

Dorongan untuk melewatkan rangkaian skincare malam benar-benar dapat dimengerti, terutama setelah hari yang panjang.

Meski kulit wajah masih tampak bersih, ini bukan alasan untuk tidak mencuci muka sebelum tidur.

“Kotoran, minyak, dan polusi menumpuk dan menyebabkan peradangan dan jerawat,” kata Joshua Zeichner, MD, seorang dokter kulit di Rumah Sakit Mount Sinai, New York City.

Gunakan pembersih lembut dengan pelembab seperti gliserin atau minyak nabati untuk menjaga kulit tetap terhidrasi.

Jika terpaksa tidak menggunakan sabun pembersih wajah, pembersihan dengan lap wajah juga cukup menolong dalam keadaan darurat.

2. Merokok

Nikotin mengurangi aliran darah ke kulit, yang berarti kulit tidak mendapatkan cukup oksigen dan nutrisi.

Selain itu, bahan kimia dalam tembakau merusak protein kolagen dan elastin yang memberikan struktur kulit, kata dokter kulit Yoon-Soo Cindy Bae, MD, dari Pusat Laser dan Bedah Kulit New York. “Kulit perokok cenderung tipis, kusam, dan lebih keriput," katanya.

Bertahun-tahun mengerutkan bibir untuk menahan rokok atau menyipitkan mata untuk menghindari asap dapat memperdalam garis di wajah dan menyebabkan lebih banyak kerutan di area tersebut.

Sementara antioksidan seperti vitamin A dan C dapat meringankan beberapa masalah kulit, satu-satunya perbaikan yang pasti adalah benar-benar berhenti merokok.

3. Tidak menggunakan tabir surya

Sinar matahari memang baik untuk kulit, tetapi juga memiliki sinar ultraviolet (UV) yang merusak. “Sinar UV menyebabkan penuaan dini dan kanker kulit,” kata Zeichner.

Bahkan, matahari dapat merusak kulit saat cuaca dingin atau berawan.

SPF spektrum luas dapat memblokir sinar UVA dan UVB sehingga membuat kulit terlindungi sepenuhnya.

Carilah tabir surya dengan minimal SPF 30, dan jika sedang berada di luar ruangan, gunakan kembali tabir surya setiap dua jam.

Baca Juga: Jerawat Membandel? Sebelum Ambil Pengobatan, Pahami dulu Penyebabnya!

4. Makan banyak gula dan kurang konsumsi buah dan sayuran

Beberapa penelitian menemukan bahwa makanan tinggi gula dapat mempercepat proses penuaan.

Ini berlaku untuk makanan manis, seperti lolipop dan es krim, serta pati dalam karbohidrat olahan, seperti roti putih dan pasta.

Makanan yang ramah kulit harus fokus pada sayuran, buah-buahan, dan biji-bijian.

Penelitian menunjukkan, buah-buahan dan sayuran segar dapat membantu mencegah kerusakan yang dapat menyebabkan penuaan kulit.

5. Terlalu panik dengan jerawat

Ketika memiliki jerawat yang muncul di wajah, tentu ada keinginan untuk menghilangkannya secepatnya.

Memencetnya bukanlah solusi karena dapat menyebabkan bekas luka dan infeksi.

Benzoil peroksida dan asam salisilat adalah dua perawatan jerawat yang paling umum dan cukup efektif.

Namun, perlu diingat bahwa produk yang berbeda memiliki jumlah bahan yang berbeda.

"Penelitian telah menunjukkan bahwa 2,5% benzoil peroksida sama efektifnya dengan kekuatan 5% atau 10%,” katanya.

Konsentrasi obat yang tinggi justru akan menyebabkan iritasi, terutama jika kulit sensitif.

Zeichner merekomendasikan penggunaan produk benzoil peroksida 2,5% dan asam salisilat 2%.

Konsentrasi tersebut cukup lembut untuk kebanyakan orang, tetapi jika kulit terasa terbakar, turunkan ke konsentrasi yang lebih rendah.

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm