Resep Membuat Sambal Kemangi, Bikin Nambah Nasi Terus

23 Agustus 2022 08:03 WIB
Illustrasi Sambal Kemangi
Illustrasi Sambal Kemangi ( Youtube Masak Yuk)

Sonora.ID - Inilah ulasan selengkapnya mengenai Resep Membuat Sambal Kemangi, Bikin Nambah Nasi Terus.

Kemangi menjadi salah satu tumbuhan yang cukup banyak diolah menjadi sebuah pelengkap hidangan agar rasa semakin sedap.

Selain rasanya yang khas kemangi juga memiliki nilai nutrisi yang baik untuk tubuh.

Untuk diketahui sejumlah kandungan nutrisi penting dalam daun kemangi.

Setiap 1 sendok makan daun kemangi segar atau setara dengan 2,6 gram mengandung Kalsium: 4,6/1.000–1.300 mg, Vitamin A: 6,9/700–900 mcg, RAE, Beta karoten: 81,7 mcg, Beta cryptoxanthin: 1,2 mcg, Lutein dan zeaxanthin: 147,0 mcg dan Vitamin K: 10,8/75–120 mcg

Selain itu, daun kemangi juga mengandung berbagai vitamin B, jejak zat besi dan mineral lainnya, hingga berbagai antioksidan tambahan.

Kandungan nutrisi tersebut membua kemangi memiliki sejumlah manfaat salah satunya adalah menguragi stress, Melawan Kanker, menjaga Kesehatan hati dan sebagai anti penuaan.

Salah satu kudapan yang memanfaatkan daun kemangi adalah sambal. Berikut resep kreasi sambal kemangi yang dibagikan oleh akun youtube Masak Yuk:

Baca Juga: Ide Bisnis Murah Meriah, Ini Resep Steak Tahu Sayuran yang Lezat

Bahan:

½ piring daun kemangi satu piring

6 siung bawang putih

15 siung bawang merah

10 cabai merah keriting

Cabai rawit secukupnya

2 buah tomat

Garam

Gula

½ buah jeruk limau

1 bulatan terasi

asam jawa

Gula merah

Cara membuat sambal kemangi:

Pertama, iris bawang merah dan bawang putih tipis-tipis lalu tumis dengan minyak panas. Tabahkan juga cabai keriting yang sudah dipotong-potong.

Selanjutnya, masukkan juga tomat yang sudah dipotong menjadi 6 bagian dan cabai rawit yang sudah dipotong jadi dua bagian supaya pedasnya keluar, dan terasi. Masak sampai semua bahan layu dan matang.

Jika sudah matang, haluskan bumbu yang sudah dimasak tadi dengan menambahkan 1 sdt garam, gula pasir, gula jawa, dan asam. Haluskan cukup dengan ulekan tangan. Jangan lupa untuk melakukan uji rasa.

Jika semua bahan sudah halus, tambahkan perasan jeruk limau, ulek kembali dengan semua bahan supaya rasanya tercampur.

Berikutnya, tambahkan daun kemangi yang sudah dipetik dari batangnya dan dicuci ke dalam ulekan sambal. Campurkan supaya semua daun kemangi terkena sambal terasi

Sambal kemangi siap disajikan sebagai pelengkap menu makan Anda!

Selain menambahkan terasi, Anda juga bisa mengkreasikan sambal kemangi dengan bermacam bahan lainnya seperti ikan asin, tempe, sampai ayam suwir, sesuai dengan selera.

Dengan membuat sambal sendiri, Anda juga lebih leluasa dalam menentukan tingkat kepedasan. Jika tidak terlalu menyukai pedas, tambahkan lebih banyak tomat dan kurangi cabai rawit. Namun, jika Anda pecinta pedas, lakukan hal sebaliknya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm