4 Contoh Proposal Pengajuan Dana yang Baik dan Benar

4 Oktober 2022 07:25 WIB
Contoh Proposal Pengajuan Dana Kegiatan Organisasi
Contoh Proposal Pengajuan Dana Kegiatan Organisasi ( pixabay)

A. Judul Proposal
Gelar Seni dan Budaya Siswa-Siswi SMA….. dalam rangka acara peringatan Hari Sumpah Pemuda.

B. Latar Belakang
Pentas seni merupakan ajang yang tepat untuk menggali kreativitas siswa-siswi di luar potensi akademik. Melalui pagelaran pentas seni, siswa-siswi dapat menunjukkan bakat yang dimilikinya kepada publik. Kondisi ini tentu sangat bagus untuk perkembangan siswa-siswi yang bersangkutan maupun pihak sekolah.

C. Tema
Dalam kegiatan ini, kami selaku panitia telah sepakat untuk mengangkat tema “Menjadi Pemuda Produktif, Kreatif dan Berdikari dalam Meraih Masa Depan”. Melalui tema ini diharapkan seluruh siswa-siswi SMA……… menyadari pentingnya memanfaatkan waktu secara produktif. Caranya yaitu dengan melakukan berbagai kegiatan kreatif untuk meraih masa depan sesuai cita-cita.

D. Macam-Macam Kegiatan
• Teater
• Pagelaran music band
• Sendratari
• Drama kolosal
• Seni islami
• Pertunjukan pencak silat
• Stand up comedy

E. Peserta
Peserta dalam kegiatan ini adalah siswa-siswi perwakilan dari setiap kelas X, XI dan XII SMA.

F. Waktu dan Tempat
1. Pentas drama kolosal dan teater
Hari/tanggal: …………………………
Pukul: ……………………………………
Tempat:………………………………

2. Pentas sendratari, seni islami, pencak silat
Hari/tanggal: :………………………………
Pukul: :………………………………
Tempat: :………………………………

3. Pentas stand up comedy dan music band
Hari/tanggal: :………………………………
Pukul: :………………………………
Tempat: :………………………………

G. Susunan Panitia
Terlampir

H. Anggaran Dana
Terlampir

Baca Juga: 6 Contoh Strategi Pemasaran yang Harus Dicoba: Efektif untuk Meningkatkan Angka Penjualan Produk!

3. Contoh Proposal Pengajuan Dana untuk Usaha

Cover Proposal Pengajuan Dana untuk Usaha

Proposal Bantuan Dana Usaha

I. LATAR BELAKANG
Secara geografis …………………….. (Nama Desa/Alamat).............terletak di pesisir pantai yang lautnya memiliki beragam biota laut baik ikan hias maupun ikan konsumsi. Mata pencaharian penduduknya banyak yang lebih terfokus pada pembudidayaan ikan hias skala rumah tangga selain juga ada yang menekuni pekerjaan lain seperti berkebun, beternak dan lainnya.

Khusus bagi masyarakat /penduduk yang menekuni bidang pembudidayaan ikan hias, satu permasalahan kerap terjadi adalah tatkala harga bibit terjun bebas sehingga perbandingan antara tenaga dan biaya operasional yang dikeluarkan sangat tidak berimbang. Hal ini terjadi disebabkan beberapa faktor antara lain karena over produksi, faktor alam, dan faktor-faktor lainnya. Akibat dari permasalahan tersebut banyak para pekerja dan pemilik dari usaha budidaya tersebut beralih profesi bahkan eksodus ke daerah lain untuk mencari sumber penghasilan baru.

II. TUJUAN
Secara singkat dapat kami paparkan tujuan dibentuknya kelompok ……………….. .. sebagai berikut:

1. Meningkatkan hasil penangkapan ikan konsumsi, dengan tersedianya fasilitas serta alat-alat penangkapan yang memadai

2. Merubah pola pikir setiap anggota, dari menangkap ikan sebagai pekerjaan sambilan menjadi profesi yang menjanjikan dan menghasilkan

3. Sebagai media informasi dan bertukar pikiran dengan terbentuknya kelompok nelayan serta dibangunnya balai kelompok nelayan yang representatif, dimana sebelumnya masing-masing anggota berjalan sendiri-sendiri

4. Memupuk rasa kerja sama dan solidaritas sesama nelayan

III. KENDALA
Dari kegiatan penangkapan ikan konsumsi yang telah maupun akan dilaksanakan, ada beberapa kendala yang dirasakan sehingga keinginan untuk lebih memaksimalkan hasil tangkapan masih jauh dari harapan. Kendala-kendala tersebut antara lain:

1. Tidak tersedianya fasilitas penunjang yang semestinya dimiliki antara lain : Jaring penangkap ikan, perahu fiber, genset, maupun mesin dorong

2. Tidak adanya modal untuk pengadaan fasilitas penunjang tersebut di atas, oleh karena seluruh anggota kelompok adalah masyarakat yang penghasilannya pas-pasan

IV. DAFTAR KEBUTUHAN FASILITAS KELOMPOK NELAYAN
Terlampir

V. PENUTUP
Sebuah keinginan besar ingin dicapai lewat terbentuknya kelompok ……………………..serta dengan adanya fasilitas dan alat-alat penunjang penangkapan ikan konsumsi, yakni agar bagaimana kesejahteraan anggota kelompok khususnya serta masyarakat pada umumnya bisa meningkat.

Baca Juga: 3 Cara Cek BPJS Kesehatan Aktif atau Tidak, Praktis karena Bisa Dilakukan di Rumah Saja!

4. Contoh Proposal Pengajuan Dana Pembangunan

Cover Proposal Pengajuan Dana Pembangunan

Proposal Renovasi Masjid

1. PENDAHULUAN
Di era globalisasi ini, masyarakat secara umum dan kaum muslimin semakin jauh dari norma agama dan mementingkan kepentingan diri sendiri. Tapi masih banyak juga kaum muslimin yang senantiasa taat pada norma agama, mereka memenuhi tempat ibadah ketika menjalankan perintahNya.

Di salah satu tempat ibadah tersebut adalah………………..pada saat kaum muslimin akan melaksanakan kewajiban di mushola tersebut, maka membutuhkan tempat untuk mensucikan diri (wudhu) sebelum melaksanakan sholat. Tapi karena bangunan untuk bersuci saat ini tidak memenuhi syarat, maka tempat tersebut sangat perlu untuk direnovasi demi kesucian sebelum menegakkan sholat.

2. LATAR BELAKANG MUSHOLLA
Nama Musholla : ………………….
Alamat : …………………
Luas Bangunan : …………………
Jumlah Jama’ah : …………………
Kegiatan : …………………

3. TUJUAN
1. Meningkatkan masyarakat yang beriman dan bertaqwa kepada Allah Swt.
2. Meningkatkan masyarakat yang beriman dan bertaqwa kepada Allah Swt.
3. Menumbuhkembangkan masyarakat dalam bersosial agama.
4. Memupuk kebersamaan antara sesama masyarakat.

4. RENCANA ANGGARAN DAN SUMBER DANA
Terlampir

5. SUSUNAN PANITIA
Terlampir

6. PENUTUP
Demikian proposal ini kami sampaikan, besar harapan kami …………………. berkenan memberikan bantuan dana. Semoga Allah SWT senantiasa meridhoi langkah dan aktivitas kita.

Baca berita  update  lainnya di  Sonora.id  dari  Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm