Merinding, Ini 7 Ramalan Mengerikan Nostradamus yang Jadi Kenyataan!

5 Oktober 2022 19:15 WIB
Ilustrasi Ramalan Mengerikan Nostradamus yang Jadi Kenyataan
Ilustrasi Ramalan Mengerikan Nostradamus yang Jadi Kenyataan ( Kompas.com)

Sonora.ID – Jauh sebelum terkenalnya anak indigo yang belakangan heboh meramal banyak hal di media sosial.

Pada abad ke-16, dunia sudah mengenal seorang peramal ternama asal Prancis, bernama Nostradamus, yang cukup kontroversial di zamannya.

Nostradamus adalah seorang dukun sekaligus dokter yang lahir di Perancis pada 1503.

Namanya menjadi terkenal, bahkan hingga ratusan tahun sejak kematiannya, karena beberapa ramalannya dianggap benar-benar terjadi.

Nostradamus, memiliki bukunya yang berjudul Les Propheties, terbit pada 1555 yang berisi semacam puisi, dianggap sebagai ramalan masa depan.

Baca Juga: 5 Ramalan Mengerikan Nostradamus di Tahun 2023, Perang Dunia 3 Sebentar Lagi?

Karena berupa puisi, tentu karya Nostradamus itu bisa diartikan macam-macam.

Ramalan yang dibuat oleh Nostradamus bisa dibilang cukup kontroversial, karena banyak juga orang yang skeptis dan dari kalangan sains bilang jikalaupun terjadi, hanyalah kebetulan.

Belakangan nama Nostradamus kembali mencuat usai prediksinya yang mengatakan kalau Ratu Elizabeth II meninggal pada 2022 dan digantikan Pangeran Charles, benar terjadi.

Selain ramalan kematian Ratu Elizabeth II, ada beberapa ramalan mengerikan Nostradamus yang jadi kenyataan.

Apa saja ramalan tersebut? Berikut 7 ramalan mengerikan Nostradamus yang jadi kenyataan.

Kebakaran besar di London

'Darah orang benar akan dituntut dari London. Dibakar oleh api di tahun '66. Wanita tua itu akan jatuh dari tempatnya yang tinggi. Dan banyak dari sekte yang sama akan dibunuh.'

Tepat pada tahun 1666, terjadi kebakaran sangat besar di kota London, menghanguskan banyak sekali bangunan menjadi debu, termasuk yang ikonik seperti St Paul Cathedral.

Tentu banyak korban berjatuhan.

Kemunculan Adolf Hitler

'Dari kedalaman Eropa Barat, seorang anak kecil akan lahir dari orang-orang miskin. Dia yang dengan lidahnya akan merayu pasukan besar, ketenarannya akan meningkat menuju ranah Timur.'

Adolf Hitler lahir pada 1889 di Eropa Barat. Ia memanfaatkan kemampuan orasinya untuk membentuk partai Nazi yang populer saat itu dan membangkitkan tentara Jerman.

Jerman juga bersekutu dengan negara timur yaitu Jepang.

Baca Juga: 15 Tahun Lagi! Peramal Ini Prediksi Indonesia Bakal Perang Lawan Australia di 2037, Sudah Siap?

Bom Hiroshima dan Nagasaki

Ketika Perang Dunia II mencapai akhir, Amerika Serikat menjatuhkan dua bom atom untuk memaksa Jepang menyerah.

Peristiwa ini rupanya juga pernah diramalkan oleh Nostradamus dalam syairnya berikut ini:

"Dekat gerbang dan dalam dua kota, akan ada cambuk yang tidak pernah terlihat. Kelaparan dalam wabah, orang-orang dilumpuhkan oleh baja. Menangis kepada Tuhan abadi yang agung untuk bantuan."

Pada 6 dan 9 Agustus 1945, Amerika Serikat menjatuhkan bom ke dua kota Jepang yakni, Hiroshima dan Nagasaki.

Segera setelah bom dijatuhkan oleh pesawat baja, ribuan orang meninggal dunia.

Jepang mengalami krisis pangan, dan penyakit merajalela karena efek radiasi nuklir yang bertahan dalam waktu lama.

Kematian John F. Kennedy

Pembunuhan Presiden John F. Kennedy adalah salah satu momen penting di abad ke-20.

Jadi tidak mengherankan jika banyak yang menjelajahi karya Nostradamus untuk mencari petunjuk ramalan.

'Dari tempat tinggi, kejahatan akan menimpa orang hebat' - mungkin mengacu pada fakta bahwa dia ditembak dari jarak jauh oleh penembak jitu.

Yang menarik, syair itu berlanjut dengan 'Orang yang tidak bersalah akan dituduh melakukan perbuatan'

Apakah ini Lee Harvey Oswald, tersangka pembunuh yang ditembak mati segera setelah itu, dan telah lama dianggap sebagai orang yang tidak bersalah?

Seolah itu tidak cukup untuk meyakinkan kita, Nostradamus meyakinkan kita bahwa pihak yang benar-benar bersalah akan 'tetap dalam kabut', sebuah sentimen yang pasti akan disetujui oleh para ahli teori konspirasi kematian JFK.

Baca Juga: ASTAGA Kematian Ratu Elizabeth II di Usia 96 Tahun Ternyata Sudah Diramalkan oleh Peramal Prancis Nostradamus, Kok Bisa?

Teror 9/11

'Api yang menggetarkan dari pusat Bumi akan menyebabkan getaran di sekitar Kota Baru/New City. Dua batu besar akan berperang untuk waktu yang lama, kemudian Arethusa akan memerahkan sungai baru.'

Pada 11 September 2011, Al Qaeda menabrakkan pesawat ke gedung kembar World Trade Center di New York.

Kedua bangunan itu kolaps dan menimbulkan banyak sekali korban luka atau pun meninggal dunia.

Perang Dunia II

'Binatang buas dengan kelaparan akan menyeberangi sungai, Sebagian besar medan perang akan melawan Hister. Ke dalam sangkar besi, yang besar akan ditarik. Ketika anak Jerman tidak melihat apa-apa.'

Beberapa pihak menilai tulisan Nostradamus ini adalah untuk meramalkan Perang Dunia II yang sangat dahsyat.

Kata Hister disebut merujuk pada Hitler, sang pemicu perang di seluruh dunia itu.

Kematian Tragis Raja Prancis

Henry II adalah seorang raja yang memerintah Prancis di masa yang sama dengan Nostradamus.

Keduanya bahkan saling mengenal. Nostradamus pernah sekali meramal sang raja, tapi sayangnya itu bukan ramalan yang baik, bunyinya:

"Singa muda akan mengalahkan yang lebih tua. Di medan pertempuran, dalam satu pertempuran. Dia akan menembus matanya melalui sangkar emas. Dua luka dijadikan satu, lalu dia mati dalam kematian yang kejam."

Dilansir Business Insider, pada musim panas tahun 1559, Raja Henry II mengadakan sebuah turnamen untuk merayakan pernikahan putrinya.

Di perhelatan tersebut, ia berhadapan dengan seorang atlet bernama Gabriel de Lorges, Comte de Montgomery yang berusia 6 tahun lebih muda darinya.

Di menit-menit akhir pertempuran, tombak milik Gabriel miring ke atas dan terbagi menjadi dua bagian.

Satu bagiannya menembus pelindung mata raja dan satu lagi melukai pelipisnya.

Luka-luka itu semakin parah dan membuat Raja Henry II merasakan rasa sakit yang luar biasa selama 11 hari sebelum kematiannya.

Baca Juga: Hard Gumay Ramal Artis Inisial R Akan Alami Kecelakaan di 2022: Sudah Nikah Sama Penyanyi, Rizky Billar?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm