6 Jenis-Jenis Lembaga Sosial yang Wajib Diketahui!

12 Oktober 2022 12:15 WIB
6 Jenis-Jenis Lembaga Sosial yang Wajib Diketahui!
6 Jenis-Jenis Lembaga Sosial yang Wajib Diketahui! ( pixabay)

Sonora.ID- Berikut ini adalah ulasan tentang apa saja jenis-jenis lembaga sosial yang ada dan wajib diketahui.

Dikutip dari gramedia.com, lembaga sosial adalah lembaga yang memiliki anggota dan terdiri dari masyarakat yang berkumpul menjadi satu karena memiliki satu kesamaan visi dan misi.

Setiap anggota yang bergabung pada lembaga sosial akan terikat pada peraturan yang telah dibuat dan wajib dipatuhi. Sehingga beberapa lembaga sosial ada yang bersifat mengatur.

Sedangkan menurut W. Hamilton, lembaga sosial adalah sebuah prosedur maupun cara hidup yang dilakukan oleh setiap kelompok masyarakat dan apabila terjadi pelanggaran, maka melanggar akan diberi sanksi sesuai dengan peraturan yang ia langgar.

Baca Juga: 20 Contoh Kalimat Majemuk Setara beserta Pengertian, Jenis, dan Ciri

Lembaga sosial juga memiliki fungsi yaitu, sebagai pedoman masyarakat untuk bersikap, berfungsi untuk menjaga keutuhan masyarakat, serta berfungsi untuk memberikan arahan kepada masyarakat.

Lantas apa saja jenis-jenis lembaga sosial tersebut? dilansir dari gramedia.com, simak ulasan berikut ini:

Jenis - Jenis Lembaga Sosial

1. Lembaga Keluarga

Lembaga keluarga adalah lembaga sosial yang paling kecil dan terbentuk atas dasar pernikahan serta hubungan darah antar individu. Walaupun lembaga keluarga merupakan lembaga paling kecil namun lembaga keluarga ini memiliki peran yang sangat besar dalam kehidupan bermasyarakat dan termasuk dalam lembaga sosial primer.

2. Lembaga Pendidikan

Lembaga pendidikan juga merupakan lembaga sosial primer yang diakui oleh masyarakat dan berpengaruh besar pada kehidupan masyarakat. Lembaga pendidikan merupakan lembaga tempat berlangsungnya proses pendidikan yang memiliki tujuan untuk mengubah tingkah laku individu menjadi lebih baik.

Lembaga pendidikan sendiri kemudian dibedakan menjadi tiga yaitu pendidikan formal, pendidikan non formal serta pendidikan informal. Salin itu, lembaga pendidikan juga dapat dikatakan sebagai lembaga lanjutan setelah lembaga keluarga.

Baca Juga: 5 Contoh Simple Past Tense Positive Negative Interrogative, Materi Bahasa Inggris SMP

3. Lembaga Ekonomi

Seperti halnya dengan dua jenis lembaga sosial sebelumnya, lembaga ekonomi merupakan lembaga yang memiliki kegiatan pada bidang ekonomi untuk mencapai tujuan agar kebutuhan masyarakat terpenuhi. Lembaga ekonomi ini termasuk dalam lembaga sosial karena mengatur hubungan antar manusia dalam memenuhi kebutuhan pokok.

4. Lembaga Agama

Lembaga agama merupakan lembaga yang mengatur kehidupan manusia dalam beragama, lembaga agama adalah sistem keyakinan serta praktik agama yang dilakukan oleh masyarakat yang meyakini kepercayaan tersebut.

Agama merupakan hal penting dalam kehidupan manusia untuk dapat menyeimbangkan kehidupan manusia antara dunia serta akhirat. Lembaga agama juga merupakan lembaga sosial primer yang diakui dan dapat menunjang kebutuhan pokok masyarakat.

Baca Juga: 6 Perbedaan Antara Jalan dengan Lari, Materi Pendidikan Jasmani

5. Lembaga Politik

Lembaga politik merupakan suatu lembaga yang memiliki bentuk kegiatan dalam kelompok masyarakat dengan proses pembentukannya serta pembagian kekuasaannya ditentukan oleh masyarakat itu sendiri. Lembaga politik dapat berupa pemerintahan yang memiliki peran sebagai pemelihara keamanan serta ketertiban dan melayani dan melindungi masyarakat.

6. Lembaga Budaya

Lembaga budaya merupakan lembaga publik yang ada dalam suatu negara dan berperan dalam pengembangan budaya, seni, lingkungan, ilmu pengetahuan serta pendidikan dalam masyarakat yang ada di suatu daerah maupun suatu negara.

Lembaga kebudayaan yang berbentuk lembaga swadaya masyarakat atau LSM, paguyuban, sanggar adalah elemen yang memiliki peran dalam pelestarian seni serta budaya di daerah atau negara tersebut.

Artikel Ini Sebelumnya Telah Terbit di Situs Gramedia.com dengan Judul "Pengertian Lembaga Sosial: Fungsi, Ciri, Tipe, Jenis dan Contoh"

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm