5 Filosofi Kupu-Kupu: Ajarkan Kita Untuk Bersabar dan Selalu Berusaha

22 Oktober 2022 12:00 WIB
Filosofi kupu-kupu.
Filosofi kupu-kupu. ( Pixabay)

Sonora.ID - Kupu-kupu menjadi salah satu serangga yang memiliki corak sayap yang cukup cantik dan bervariasi.

Kecantikan dari hewan ini bahkan kerap menjadi inspirasi manusia untuk membuat aksesoris, hiasan dinding hingga tato.

Anda mungkin ingat dengan sosok Park Jae-eon (diperankan oleh aktor Song Kang) dalam drama Korea berjudul Nevertheles, bukan?

Dalam drama tersebut sosok Park Jae-eon ini dikenal dengan tato misteriusnya di bagian leher yang berbentuk kupu-kupu.

Nah, lantas apa sih filosofi yang terkandung di balik serangga cantik ini?

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Mantan Pacar Datang ke Rumah, Apakah Ini Tanda Kangen?

Filosofi Kupu-Kupu

Melansir dari berbagai sumber, di balik keindahannya terdapat filosofi kehidupan dari seekor kupu-kupu di antaranya seperti berikut ini.

1. Perjuangan Hidup

Dalam fengshui kupu-kupu merupakan lambang dari perjuangan hidup seseorang.

Hal tersebut sesuai dengan fase kehidupan kupu-kupu sebelum mengepakkan sayapnya yang indah, ia hanyalah seekor larva dalam kepompong.

Selama menjadi kepompong, ia harus hidup dengan bergantung di ranting pohon dengan panasnya matahari atau dinginnya udara malam.

2. Ajarkan Perubahan

Fase metamorfosis kupu-kupu dari telur, larva, pupa hingga menjadi seekor kupu-kupu mengajarkan kita bahwa perubahan selalu terjadi pada kehidupan kita.

Demi perubahan yang baik kita pun harus berjuang dengan tekun dan keras.

3. Lambang Kebebasan

Selain menjadi lambang perjuangan hidup, kupu-kupu juga menjadi lambang dari sebuah kebebasan.

Sayapnya yang mengepak lebar membuatnya mampu terbang bebas dengan adanya tujuan dari bunga satu ke bunga yang lain untuk mencari makan.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Cincin Patah: Apakah Tanda Petaka Untuk Hubungan?

4. Ajarkan Untuk Bersabar

Proses metamorfosis kupu-kupu dari telur kemudian menjadi ulat lalu kepompong hingga berubah menjadi kupu-kupu membutuhkan waktu yang cukup lama hingga berminggu-minggu.

Proses tersebut mengajarkan kita sebagai manusia untuk bersabar sembari terus berusaha untuk menggapai tujuan atau cita-cita.

5. Lambang Cinta yang Indah

Keindahan kupu-kupu juga menjadi simbol perasaan cinta yang tulus nan indah.

Mengingat perjalanan hidup kupu-kupu yang tidaklah mudah dapat menyadarkan kita bahwa dalam mencari keindahan cinta tersebut kita harus menghadapi berbagai cobaan, rintangan.

Namun, kita tidak perlu khawatir karena rintangan yang dilewati bersama tersebutlah yang membuat perasaan cinta tersebut justru menjadi semakin kuat.

Lima poin di atas merupakan filosofi kupu-kupu yang dapat kita ambil dan jalankan untuk menjalani kehidupan yang lebih baik lagi.

Selalu terus bersabar dan berusahalah untuk menggapai tujuan hidup.  

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Disengat Lebah: Jadi Tanda Akan Adanya Pengkhianatan?

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm