5 Pemain Sepak Bola Peraih Ballon D'or Terbanyak Sepanjang Masa

19 Oktober 2022 21:05 WIB
Peraih Ballon D'or Terbanyak
Peraih Ballon D'or Terbanyak ( tribunnews.com)

Sonora.ID- Berikut ini adalah beberapa daftar pemain sepak bola peraih Ballon D’or terbanyak sepanjang masa. 

Kita ketahui bahwa pengumuman pemain sepak bola peraih Ballon D’or 2022 telah diumumkan pada hari selasa 18 oktober 2022 di Theatre du Chatelet Paris.

Para penggemar sepak bola di seluruh dunia telah mengetahui siapa peraih trofi Ballon d'Or 2022 yang dinobatkan sebagai pesepak bola terbaik tahun ini.

Ternyata, pemain sepak bola berikut ini meraih trofi Ballon d'Or lebih dari satu kali.

Baca Juga: 5 Pemain Termuda dalam Sejarah Piala Dunia

Lantas siapa saja pemain sepak bola peraih Ballon D’or terbanyak sepanjang masa tersebut? dilansir dari tribunnews.com, simak ulasannya berikut ini: 

  1. Marco van Basten - 3 Trofi Ballon d'Or

Marco van Basten adalah salah satu striker paling mematikan dalam sejarah sepak bola.

Saat masih berkarir sebagai pesepakbola, ia sukses menjadi bintang Timnas Belanda, Ajax hingga AC Milan.

Van Basten memenangkan Ballon d'Or pertamanya pada 1988.

Lalu, Van Basten kembali memenangkan Ballon d'Or pada 1989 dan 1992.

Pada 1995, ia memutuskan pensiun dari dunia sepak bola.

  1. Michel Platini - 3 Trofi Ballon d'Or 

Michel Platini adalah salah satu tokoh penting dalam sejarah sepak bola Prancis.

Platini sukses menjadi pemenang Ballon d'Or tiga tahun berturut-turut.

Ia meraih trofi Ballon d'Or pada 1983, 1984 dan 1985. 

Pada 1987, Platini memutuskan untuk pensiun dari dunia sepak bola.

Seusai pensiun, ia tetap berkiprah di dunia sepak bola.

Salah satunya adalah ia menjadi Presiden UEFA sejak 2007 hingga 2016.

Baca Juga: 6 Pemain Sepak Bola Indonesia yang Mendunia: Bikin Bangga Indonesia!

  1. Johan Cruyff - 3 Trofi Ballon d'Or 

Johan Cruyff adalah mantan pemain sepak bola asal Belanda yang mempopulerkan filosofi total football.

Saat masih berkarir sebagai pesepakbola, Cruyff telah memenangkan Ballon d'Or sebanyak tiga kali, yaitu pada 1971, 1973 dan 1974.

Pada 1984, Cruyff memutuskan untuk pensiun dari dunia sepak bola.

Cruyff meninggal dunia pada 24 Maret 2016.

Ia meninggal pada usia 68 tahun.

  1. Cristiano Ronaldo - 5 Trofi Ballon d'Or 

Cristiano Ronaldo bisa dibilang sebagai salah satu pencetak gol yang handal dalam sejarah sepak bola.

Ronaldo telah memenangkan Ballon d'Or sebanyak lima kali sepanjang karier sepak bolanya.

Kelima trofi Ballon d'Or sukses Ronaldo raih pada 2008, 2013, 2014, 2016, dan 2017. 

Baca Juga: 5 Kiper Terbaik Sepanjang Masa di Dunia: Versi France Football

  1. Lionel Messi - 7 Trofi Ballon d'Or 

Lionel Messi bisa dibilang pesepakbola terhebat sepanjang masa.

Bintang Argentina tersebut telah mencetak rekor dengan meraih tujuh trofi Ballon d'Or sepanjang karier sepak bolanya.

Ia meraih Ballon d'Or pertamanya pada 2009.

Lalu, Messi kembali memenangkan Ballon d'Or pada 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, dan 2021.

Artikel Ini Sebelumnya Telah Terbit di Situs Tribunnews.com dengan Judul "5 Peraih Trofi Ballon d'Or Terbanyak Sepanjang Sejarah, Lionel Messi Belum Terkalahkan"

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm