10 Keutamaan Surat Al Waqiah: Amalkan Jika Ingin Pintu Rezeki Terbuka!

4 November 2022 19:06 WIB
Keutamaan surat Al Waqiah.
Keutamaan surat Al Waqiah. ( Pixabay)

Sonora.ID - Surat Al Waqiah merupakan salah satu surat dalam kitab suci Al-Qu’ran yang jika diamalkan sehari-hari dipercaya dapat membuka pintu rezeki.

Umat Muslim dianjurkan untuk selalu membaca surat yang terdiri atas 96 ayat ini setelah salat Dhuha maupun Tahajud untuk mendapatkan berbagai keutamaannya.

Beberapa ulama berpendapat berikut ini tata cara untuk mengamalkan membaca surat Al Waqiah usai mendirikan salat Dhuha dan Tahajud.

Membaca setelah salat dhuha dan sholat tahajud pada ayat ke 89 sebanyak 3 kali.

“Fa rauḥuw wa raiḥān(un), wa jannatu na‘īm(in).”

Artinya: dia memperoleh ketenteraman, rezeki, dan surga (yang penuh) kenikmatan.

Usahakan dengan menahan napas dan diam sejenak kemudian disambung dengan permohonan atau hajat yang diinginkan.

Lanjutkan dengan membaca hingga ayat terakhir.

Membacanya setelah dhuha atau tahajud sebanyak 3 kali dilanjutkan dengan doa berikut ini.

“Allahumma inni as’aluka bihaqqi suuratil waaqiah wa asrooroha, antuyassiroli rizqii kamaa yusarritahuu li katsirin bi kholqika, Ya Allah ya robbal’alamiin.”

Artinya: Ya Allah sesungguhnya, aku memohon kepadamu dengan kebenaran surat Al Waqiah dan segala rahaisanya. Agar Engkau berkenan memudahkan rezeki ku sebagaimana Engkau memudahkannya pada seluruh makhluk. 

Anda pun dapat membaca surat Al Waqiah dan Al Mulk sebelum tidur agar hati dapat tenang.

Apabila Anda merutinkannya berbagai keutamaan surat Al Waqiah berikut ini pun dapat Anda rasakan.

Baca Juga: 10 Doa Untuk Keluarga Tercinta: Dari Meminta Rezeki hingga Keselamatan

Keutamaan Surat Al Waqiah

1. Dijauhkan dari Kemiskinan

Jika seorang umat muslim rajin membacanya setiap hari, maka ia akan mendapatkan pahala dan akan dijauhkan dari kemiskinan.

2. Dikabulkannya Seluruh Hajat yang Berhubungan dengan Rezeki

Jika surat Al Waqiah dibaca sebanyak 41 kali dalam satu majelis, maka InsyaAllah akan ditunaikan semua hajat terutama yang berhubungan dengan rezeki.

3. Dilindungi dari Adanya Kemudharatan Dunia

Jika surat Al Waqiah ini dibacakan untuk atau oleh wanita, maka Ia akan mendapatkan perlindungan diri dari segala macam kemudaratan dunia dan terhindar dari kemiskinan.

4. Mempermudah Sakaratul Maut

Jika orang yang sedang sakaratul maut dibacakan surat Al Waqiah, ruhnya akan dipermudah untuk keluar dari jasad sehingga Ia tidak akan merasakan sakaratul maut yang terlalu lama.

5. Tidak akan Ditimpa Kefakiran

Abdullah bin Mas'ud pernah mengatakan bahwa Rasulullah SAW bersabda:

"Barangsiapa yang membaca surat Al Waqiah, ia tidak akan tertimpa oleh kefakiran selamanya." (Tafsir Nur Ats-Tsaqalayn 5/203).

Baca Juga: 7 Doa Meluluhkan Hati Seseorang yang Membenci Kita: Lafalkan Saat Berdoa

6. Mengajarkan Tauhid kepada Umat Muslim

Surat Al Waqiah mengajarkan tentang tauhid yang membuat umat Muslim percaya pada Allah dan yakin jika semuanya telah diatur dengan baik oleh Allah SWT.

7. Diberikan Ketenangan Jiwa dan Raga oleh Allah

Imam Muhammad Al-Baqir (sa) berkata: " Barangsiapa yang membaca surat Al-Waqiah sebelum tidur, ia akan berjumpa dengan Allah dalam keadaan wajahnya seperti bulan purnama." (Tsawabul A’mal, halaman 117).

8. Memperoleh Kekayaan dan Rezeki Berlimpah

Jika surat Al Waqiah dibaca sebanyak 14 kali selepas salat Ashar, maka orang tersebut akan mendapatkan kekayaan yang berlimpah dan tidak akan ada habisnya.

Hal ini telah dijelaskan dalam suatu hadits yang berbunyi, "Ajarkanlah surah Al-Waqi’ah kepada isteri-isterimu. Karena sesungguhnya ia adalah surah Kekayaan." (HR. Ibnu Ady)

9. Diberikan Syafaat pada Hari Kiamat

Diriwayatkan Imam Muslim, Rasulullah bersabda:

Imam Ja’far Ash-Shadiq (sa) berkata: " Barangsiapa yang merindukan surga dan sifatnya, maka bacalah surat Al Waqiah, dan barangsiapa yang ingin melihat sifat neraka, maka bacalah surat As-Sajadah." (Tsawabul A’mal, hlm 117).

10. Surat Kekayaan

Surat Al Waqiah merupakan surat kekayaan. 

Dari Imam Ja’far Ash-Shadiq (sa) berkata: "Barangsiapa yang membaca surat Al Waqiah pada malam Jumat, ia akan dicintai oleh Allah, dicintai oleh manusia, tidak melihat kesengsaraan, kefakiran, kebutuhan, dan penyakit dunia, surat ini adalah bagian dari sahabat Amirul Mukimin (sa) yang bagi beliau memiliki keistimewaan yang tidak tertandingi oleh yang lain." (Tafsir Nur Ats-Tsaqalayn 5/203).

Baca Juga: Tata Cara Tayamum di Kendaraan Lengkap dengan Sunah & yang Membatalkan

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm