Sonora.ID – Berikut ulasan selengkapnya mengenai “Inilah Tanda-Tanda Umum Kucing yang Sakit, Pemilik Harus Tau”.
Kucing menjadi salah satu hewan peliharaan yang cukup popular di Indonesial. Sebab selain lincah mereka cenderung memiliki muka yang lucu.
Tingkah menggemaskan dari kucing kerap kali membuat banyak orang merasa gemas. Maka tak mengherankan jika kucing dijadikan sebagai teman bermain atau hewan peliharaan
Selain itu dari segi perawatannya kucing cenderung susah-susah gampang. Yang membuat susah-susah gampang adalah sulit membedakan kucing yang sedang sakit atau tidak.
Agar penangan kucing sakit lebih cepat ada beberapa hal yang pemilik harus tau mengenai ciri-ciri kucingnya saat sakit.
Berikut bberapa ciri-ciri kucing sakit yang harus diketahui sang pemilik:
Baca Juga: Pecinta Kucing Wajib Tahu, Ini 7 Alasan Kucing Kabur dari Rumah: Salah Satunya ‘Akan Mati’
1. Perubahan Nafsu Makan
Jika kucing Anda menunjukan perubahan nafsu makan yang derastis baik naik atau menurun itu bisa jadi ada masalah pada pencernaannya.
Peningkatan nafsu makan pada kucing disebabkan adanya parasite usus, hipertiroidisme, diabetes atau penyakit pencernaan lainnya.
Umumnya yang menyebabkan nutrisi kurang bisa terserab dengan baik.
Sementara jika nafsu makan kucing berkurang maka bisa disebabkan rasa mual, demam dan nyeri mulut
2. Banyak Minum
Kucing yang terlalu banyak minum juga patut dicurigai sebab itu tandanya tubuhnya sedang dalam masalah.
Ada beberapa penyebab kucing merasakan peningkatan rasa hau berikut beberapa jenis penyakit yang mungkin diderita oleh sang kucing:
- Diabetes
- Penyakit ginjal
- Hipertiroidisme
- Penyakit endokrin yang kurang umum seperti akromegali atau hyperadrenocorticism.
Baca Juga: 12 Cara Menghilangkan Kutu Kucing Secara Permanen
3. Sering Mengeong atau Bersuara
Ciri lain dari kucing yang tengah sakit adalah pada perubahan eongan atau suaranya.
Kucing yang sakit akan menunjukan beberapa perubahan seperti mudah marah, suka mencari perharian atau dengan cara lain untuk memberi tahu sesuatu.
Mereka akan mengalai perubahan emosional atau akan berusaha memberi tahu sang pemilik bahwa mereka tak nyaman.
Seiring bertambahnya usia, beberapa kucing bisa mengalami disfungsi kognitif atau kepikunan, yang juga dapat mengubah frekuensi bersuara.
4. Kesulitan Buang Air Kecil
Jika tempat buang air kecil kucing cepat mongering maka bisa dipastikan kucing Anda tengah kesusahan buang air kecil.
Kebiasaan pola Buang Air Kecil yang berubah pada kucing bisa jadi alarm dini bahwa kucing Anda tengah tidak baik-baik saja.
Baca Juga: Kenapa Kucing Tidak Masuk Surga? Berikut Penjelasan Lengkapnya!
Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.