Kenapa Bahasa Prancis Disebut Bahasa Cinta? Ini 5 Alasannya!

24 Desember 2022 20:10 WIB
Menara Eiffel di Paris, Prancis.
Menara Eiffel di Paris, Prancis. ( Pixabay/Pete Linforth)

Sonora.ID - Pernahkah kamu bertanya-tanya, kenapa bahasa Prancis disebut bahasa cinta dan bahasa paling romantis oleh orang banyak di seluruh dunia?

Diketahui melalui Britannica, bahasa Prancis saat ini digunakan oleh sekitar 72 juta orang dan merupakan bahasa resmi di lebih dari 25 negara.

Bahasa Prancis dikenal sulit karena memiliki pengucapan yang berbeda dari apa yang ditulis.

Tak hanya itu, bahasa satu ini juga dikenal sebagai bahasa yang sangat sensual dan menggoda yang memikat orang untuk urusan cinta.

Baca Juga: 10 Panggilan Sayang dalam Bahasa Prancis, Buat Hubungan Tambah Romantis

Dirangkum dari Times of India, yuk langsung saja simak alasan bahasa Prancis disebut sebagai bahasa Cinta berikut ini.

1. Ekspresi cinta secara fisik

Orang Prancis suka mengungkapkan perasaan mereka secara fisik dengan berciuman atau berpelukan.

Bahkan, mereka disebut jarang mengucapkan, "Aku mencintaimu" karena mereka cukup ekspresif tentang perasaan mereka.

Orang Prancis tidak perlu bergantung pada kata-kata, mereka lebih suka tindakan.

2. Romantis

Orang Prancis memiliki bakat bawaan untuk bersikap romantis. Mulai dari sampanye dan makan malam dengan cahaya lilin hingga berjalan bergandengan tangan saat larut malam hanyalah sebagian kecil dari keahlian orang Prancis.

3. Bahasa Prancis merdu

Bahasa Prancis dikenal sebagai salah satu bahasa paling romantis di dunia yang membangkitkan semangat puisi, musik, dan hasrat.

Kata-kata dan pengucapannya cukup sensual untuk membuat banyak orang langsung jatuh berlutut. Orang Prancis tahu persis bagaimana memikat romantisme dan cinta.

Baca Juga: Apa Arti Kata Dejavu? Ternyata Asal Mulanya dari Bahasa Prancis

4. Tidak ada aturan tentang kencan dan hubungan

Orang Prancis tidak mengikuti aturan tradisional apa pun dalam urusan kencan dan hubungan.

Jika mereka sudah menyukai seseorang, mereka tidak akan menunggu sampai "ditembak" dan melakukan hubungan romantis.

Mereka bahkan bisa berciuman meskipun itu adalah hari pertama mereka bertemu orang tersebut.

5. Tidak terburu-buru

Orang Prancis tidak terburu-buru, mereka melakukan hal dengan lambat. Mereka suka mengobrol di kafe selama berjam-jam daripada menyeruput secangkir kopi selama sekitar 30 menit.

Mereka tidak stres perihal waktu dan panik untuk bergerak maju. Bisa dibilang, menikmati setiap momen kehidupan saat itu datang.

Itulah tadi kenapa bahasa Prancis disebut bahasa cinta. Semoga menjawab pertanyaanmu!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm