Cara Ganti Pin ATM Sendiri serta Tips Aman Menjaga Kerahasiaannya

2 Januari 2023 22:00 WIB
Cara ganti PIN ATM sendiri.
Cara ganti PIN ATM sendiri. ( Kompas)

Sonora.ID - PIN atau Personal Identification Number sangat berperan penting untuk keamanan dana serta informasi nasabah di bank.

Mengingat pentingnya keberadaan PIN ini, maka tak jarang pihak perbankan kerap mengingatkan para nasabah untuk mengganti PIN ATM secara berkala.

Mengganti PIN ATM secara berkala ini penting untuk dilakukan guna menghindari berbagai macam penipuan seperti skimming, phishing, hingga carding.

Skimming sendiri merupakan tindakan pencurian informasi kartu kredit atau debit dengan cara menyalin informasi pada strip magnetik kartu tersebut.

Selanjutnya, phising merupakan sebuah kejahatan mengambil data-data pribadi seperti PIN, nomor rekening, kode OTP yang dilakukan secara online.

Sedangkan, carding merupakan tindakan kejahatan untuk melakukan transaksi dengan menggunakan kartu kredit orang lain.

Untuk mengganti PIN ATM ini pun sangatlah mudah. Anda dapat melakukannya melalui ATM maupun aplikasi mobile banking (m-banking) yang terpasang di handphone.

Berikut ini beberapa langkah yang perlu Anda lakukan.

Baca Juga: Cara Transfer BCA ke OVO Lengkap Melalui ATM, m-BCA, dan Klik BCA

Cara Ganti Pin ATM Sendiri

Melalui ATM

  1. Masukkan kartu ATM ke dalam mesin.
  2. Pilih menu ‘Pilihan yang Lainnya.’
  3. Pilih menu ‘Ganti PIN.’
  4. Ikuti perintah lalu masukkan PIN ATM yang lama.
  5. Selanjutnya, masukkan PIN ATM yang baru (sebanyak 6 digit angka).
  6. Masukkan kembali PIN ATM yang baru sebagai proses konfirmasi.
  7. PIN ATM pun telah terganti.

Melalui M-Banking

Bagi Anda pengguna BRI Mobile, Anda dapat melakukan beberapa langkah berikut untuk mengganti PIN.

  1. Buka BRI Mobile.
  2. Masukkan username dan password.
  3. Klik menu ‘Akun.’
  4. Pilih ‘Keamanan.’
  5. Pilih ‘Ubah PIN.’
  6. Masukkan PIN saat ini.
  7. Selanjutnya, masukkan PIN baru. Klik ‘OK.’
  8. Kembali masukkan PIN baru sebagai langkah konfirmasi.
  9. Klik ‘OK.’ Selesai.

Tips Aman Menjaga Kerahasiaan PIN ATM

  1. Jangan catat PIN di kartu debit atau kredit.
  2. Hindari mencatat PIN ATM di smartphone dengan judul yang jelas.
  3. Perhatikan keamanan dan tutupi keypad ATM saat memasukkan PIN.
  4. Jangan malas mengganti PIN ATM secara berkala.
  5. Abaikan segala panggilan dari nomor yang tidak dikenal yang memberikan informasi mengenai undian maupun hadiah dengan syarat menyebutkan informasi perbankan Anda.

Baca Juga: Cara Cek Saldo BRIZZI Melalui HP (BRImo, Tokopedia, Shopee) hingga ATM

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm