Ciri-ciri Teks Biografi, Beserta Struktur dan Kaidah Kebahasaannya

20 Januari 2023 20:00 WIB
Ilustrasi Ciri-ciri Teks Biografi, Beserta Struktur dan Kaidah Kebahasaannya
Ilustrasi Ciri-ciri Teks Biografi, Beserta Struktur dan Kaidah Kebahasaannya ( Pexels)

Dilansir dari buku Teks dalam kajian Struktur dan Kebahasaan (2018) oleh Taufiqur Rahman, berikut ciri-ciri teks biografi, yaitu:

  1. Memiliki isi kisah atau perjalanan hidup sesuai fakta pengalaman tokoh
  2. Ditulis dalam bentuk narasi
  3. Memiliki alur cerita
  4. Menceritakan peristiwa penting dari tokoh sehingga dapat dijadikan teladan bagi pembaca
  5. Menekankan struktur orientasi, kejadian atau peristiwa penting, dan reorientasi
  6. Memiliki pola pengembangan teks kronologis
  7. Karakter tokoh dapat digambarkan secara langsung maupun tidak langsung. 

Struktur teks biografi

Struktur teks biografi mencakup orientasi, peristiwa penting, dan reorientasi. Berikut penjelasannya:

Orientasi

Memuat informasi umum sang tokoh, mulai dari nama, tempat dan tanggal lahir, riwayat pendidikan, dan lain-lain.

Selain itu, berisi latar belakang kehidupan tokoh, misalnya kisah masa kecil tokoh dan suasana dalam keluarga.

Baca Juga: 2 Teks Khutbah Jumat Paling Bagus, Singkat Tapi Menggetarkan Hati!

Peristiwa penting

Peristiwa penting disusun secara kronologis atau urutan waktu kejadian. Peristiwa yang ditulis merupakan peristiwa utama atau yang paling berkesan dialami tokoh.

Reorientasi

Berisi tanggapan evaluatif pernyataan kesimpulan mengenai rangkaian peristiwa yang telah dijabarkan sebelumnya.

Kaidah Bahasa Teks Biografi

Teks biografi memiliki kaidah bahasa yang dominan. Menurut Modul Pembelajaran SMA Bahasa Indonesia kelas 11 yang diterbitkan Kemendikbud, kaidah bahasa dalam teks biografi sebagai berikut:

  1. Menggunakan kata ganti orang ketiga tunggal. Contohnya adalah ia, dia, atau beliau.
  2. Menggunakan kata kerja tindakan untuk menjelaskan peristiwa atau perbuatan fisik yang dilakukan oleh tokoh. Contohnya, belajar, membaca, berjalan, atau melempar.
  3. Menggunakan kata deskriptif untuk memberikan informasi rinci tentang sifat-sifat tokoh. Contohnya seperti, genius, rajin, atau ulet.
  4. Menggunakan kata kerja pasif untuk menjelaskan peristiwa yang dialami tokoh sebagai subjek yang diceritakan. Contohnya, diberi, ditugaskan, atau dipilih.
  5. Menggunakan kata kerja mental dalam menggambarkan peran tokoh. Contohnya yakni, memahami, menyetujui, menginspirasi, atau mencintai.
  6. Menggunakan kata sambung, kata depan, ataupun nomina yang berkenaan urutan dengan waktu. Contohnya sebagai berikut, sebelum, sudah, atau pada saat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: 3 Contoh Teks Negosiasi Formal dan Non Formal, untuk Berbagai Situasi

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm