33 Catatan Wali Kelas yang Memotivasi, Bikin Siswa Lebih Baik!

6 Maret 2023 14:00 WIB
Ilustrasi Catatan Wali Kelas yang Memotivasi
Ilustrasi Catatan Wali Kelas yang Memotivasi ( Freepik.com)

Sonora.ID - Wali kelas adalah orang tua siswa ketika berada di sekolah. Mereka tidak hanya bertanggung jawab dalam menyampaikan materi, tetapi juga membimbing siswa-siswa di kelasnya untuk memiliki karakter yang baik.

Ketika memberikan catatan pembelajaran atau raport, wali kelas biasanya memberikan catatan yang bisa dibaca oleh siswa dan orang tua.

Dengan catatan tersebut, wali kelas biasanya memberikan motivasi agar siswa menjadi semakin baik, mampu memperbaiki kesalahan, dan orang tua pun bisa membantu membimbing anak dengan lebih baik lagi.

Baca Juga: 50+ Ucapan Terima Kasih untuk Wali Kelas yang Haru Tapi Sopan

Berikut ini adalah 33 catatan wali kelas yang memotivasi.

  1. Kamu sudah melakukan yang baik, tetapi Ibu tahu kamu bisa lebih baik dari ini. Ayo lebih semangat lagi, fokus dengan cita-cita yang sudah kamu tetapkan, kamu pasti bisa lebih baik lagi!
  2. Ibu bangga dengan prestasimu. Kamu tidak hanya berprestasi di sekolah tetapi juga di luar sekolah. Luar biasa! Tetap ingat tanggung jawab utamamu sebagai murid ya, Budi, kelak kamu akan menjadi orang yang sukses!
  3. Jadilah pribadi yang mandiri dan jangan terpengaruh oleh dunia luar yang dapat menjerumuskan pada hal-hal yang negatif serta rajinlah terus belajar.
  4. Tingkatkan cara belajarmu agar kamu dapat memiliki prestasi yang lebih baik lagi.
  5. Belajar merupakan kunci keberhasilan, oleh sebab itu tingkatkan motivasi belajarmu agar menjadi pribadi yang lebih baik.
  6. Bima, cara belajarmu sudah bagus, teruslah rajin belajar agar kamu menjadi anak yang berhasil.
  7. Ahmad, kamu merupakan siswa yang baik, rajinlah terus belajar dan patuhlah kepada kedua orang tua serta gurumu
  8. Semangat dalam belajar merupakan kunci kesuksesan. Tingkatkan terus semangat belajarmu untuk meraih prestasi yang lebih baik lagi.
  9. Mirna, kamu adalah siswa yang cerdas. Pertahankan cara belajarmu agar prestasimu tetap cemerlang.
  10. Jangan suka pesimis, rajinlah belajar dan selalu optimis dalam setiap mengambil keputusan agar dapat menjadi orang yang sukses.
  11. Tingkatkan intensitas belajarmu dan maksimalkan tugas kelompok yang diberikan guru. Gurumu menghargaimu!
  12. Semangat belajarnya perlu ditingkatkan lagi agar dapat memperoleh prestasi yang gemilang.
  13. Penilaian pengetahuanmu sudah bagus, namun pada penilaian sikap khususnya sikap dalam hal bekerjasama baik dengan guru dan teman perlu ditingkatkan lagi.
  14. Tidak ada kata lain selain, bangga! Wulan sudah melakukan yang terbaik, konsisten, dan disiplin. Hanya saja perlu lebih percaya diri dan lebih kreatif dalam mengerjakan segala sesuatu. Semangat calon dokter!
  15. Sikap tanggung jawabmu dalam menyelesaikan tugas sekolah sudah baik, namun Kurangi ketidakhadiran pada semester-semester berikutnya serta rajinlah untuk terus belajar.
  16. Susi, selamat kamu meraih prestasi yang baik pada semester ini, bapak guru harap kamu dapat mempertahankannya dengan baik. Selamat ya !
  17. Rajinlah belajar, dan patuhilah tata tertib yang ada di sekolah.
  18. Pertahankan prestasimu. Semangatmu dalam belajar serta prestasi yang kamu raih menunjukkan sikap yang positif. ibu menghargaimu!
  19. Belajarlah dengan sungguh-sungguh untuk bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi di semester berikutnya.
  20. Chris adalah siswa yang dekat dengan banyak orang, mudah beradaptasi, dan bisa menghargai orang lain. Imbangi itu dengan belajar yang lebih rajin dan disiplin waktu ya!
  21. Teruslah berkarya dan jangan lupa untuk selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam setiap kegiatan.
  22. Ibu menyayangimu, jadilah siswa yang patuh pada guru dan orang tua.
  23. Tingkatkan prestasimu, rajinlah belajar dan jangan lupa berdoa sebelum belajar.
  24. Prestasi yang baik adalah kunci sukses untuk meraih cita-cita. Tingkatkan terus motivasi belajarnya dan selalu bersemangat dalam setiap kegiatan di sekolah.
  25. Semester ini ibu melihat kehadiranmu sangat kurang, rajinlah ke sekolah dan belajar yang baik agar menjadi siswa yang berprestasi.
  26. Tata adalah siswa yang menjadi contoh bagi teman-temannya. Tak hanya ramah dan rendah hati, tetapi juga pintar. Tetap semangat dan pertahankan prestasimu untuk masa depan yang cerah ya Nak!
  27. Belajar merupakan kunci keberhasilan, oleh sebab itu tingkatkan motivasi belajarmu agar menjadi pribadi yang lebih baik.
  28. Ani adalah anak yang rajin dan tekun, walau belum mendapatkan nilai yang diharapkan namun harus tetap semangat sebagai kunci kesuksesan.
  29. Jangan menyerah untuk sebuah kebanggaan, semua anak punya potensi yang harus terus diasah dengan baik.
  30. Kamu hebat dan pandai karena tidak ada anak yang terlahir sempurna namun tidak juga anak yang dilahirkan tanpa potensi.
  31. Berusaha lagi, jangan berkecil hati karena tidak ada pisau yang tumpul bila diasah setiap hari.
  32. Tidak ada usaha yang sia-sia, kamu sudah menunjukkan kemajuan dari semester sebelumnya. Tetap lakukan yang terbaik dan jadilah versi terbaik dari dirimu!
  33. Jangan pernah lelah belajar ya anak hebat yang akan menjadi kebanggaan orang tua, guru dan sekolah.

Berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: 30 Contoh Purwakanthi Guru Sastra Bahasa Jawa yang Bisa Kamu Pelajari!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm