7 Faktor Internal dan Eksternal Penyebab Perubahan Sosial, Materi Sosiologi

13 Maret 2023 12:30 WIB
Faktor Internal dan Eksternal Penyebab Perubahan Sosial,
Faktor Internal dan Eksternal Penyebab Perubahan Sosial, ( Sonora.ID)

IPTEK yang berkembang pesat mendorong proses penemuan-penemuan baru (discovery) dan upaya pengembangan dari penemuan baru tersebut (invention).

Contohnya, adanya penemuan telepon seluler di mana sebelumnya teknologi komunikasi dibantu oleh surat. telegram, dan telepon kabel.

Penemuan baru dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu kesadaran diri terhadap perasaan kekurangan unsur kebudayaan, adanya para ahli berkualitas dalam masyarakat, dan adanya motivasi untuk menciptakan penemuan baru dalam masyarakat.

4. Konflik atau Pertentangan dalam Masyarakat

Ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya konflik, seperti:

  • Perbedaan kepentingan
  • Perbedaan pendapat
  • Perbedaan budaya

Contohnya, adanya tawuran antar kelompok yang merusak infrastruktur, menimbulkan jatuhnya korban, menyebabkan disintegrasi, dan menimbulkan keresahan masyarakat.

Dengan demikian konflik dapat menyebabkan terjadinya perubahan sosial.

Faktor Eksternal Penyebab Perubahan Sosial

Perubahan sosial juga bisa disebabkan dari luar masyarakat atau faktor eksternal, antara lain:

1. Pengaruh Kebudayaan dari Masyarakat Lain

Hubungan interaksi antar negara mendorong kemudahan pertukaran produk yang dapat menyebabkan perubahan sosial, karena produk tersebut memberi kemudahan bagi manusia dalam menjalankan aktivitas dan dapat mengganti produk lama.

Contohnya kehadiran komputer yang memudahkan untuk mengetik dan melakukan segala hal dengan mudah.

2. Terjadinya Peperangan

Jenis peperangan yang dikategorikan sebagai faktor eksternal penyebab perubahan sosial yaitu peperangan yang melibatkan pihak lain di luar kelompok.

Contohnya, peperangan antar suku, antar etnis, atau antar negara.

Peperangan menyebabkan perubahan dalam kehidupan masyarakat, karena masyarakat yang terlibat tidak dapat melakukan aktivitas sehari-hari secara normal.

Peperangan juga menyebabkan keresahan, hilangnya korban jiwa, perekonomian warga terhambat, dan perubahan dalam sistem kemasyarakatan.

3. Perubahan Lingkungan Fisik

Lingkungan fisik berkaitan dengan lingkungan alam atau sekitar tempat tinggal manusia.

Contohnya, adanya bencana alam di mana dapat merusak sistem sosial.

Ada juga contoh dari perkembangan kapitalisme yang mendorong negara-negara di dunia mengembangkan industrialisasi. Kegiatan industri secara besar-besaran menyebabkan berubahnya lahan pertanian menjadi kawasan perindustrian.

Polusi udara, air, dan tanah akibat kegiatan industrialisasi menyebabkan perubahan lingkungan fisik. Kondisi tersebur dapat mendorong terjadinya perubahan sosial yang memengaruhi kehidupan masyarakat.

Demikian ulasan tentang faktor internal dan eksternal penyebab perubahan sosial

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm