11 Pola Aliran Sungai dan Karakteristiknya: Materi Geografi

4 April 2023 14:50 WIB
Ilustrasi pola aliran sungai dan karakteristiknya.
Ilustrasi pola aliran sungai dan karakteristiknya. ( Pixabay/David Mark)

5. Pola aliran trellis

Dikenal sebagai pola pagar, pola aliran trellis dikontrol oleh struktur geologi berupa lipatan antiklin dan sinklin.

Ciri-ciri sungai dengan pola aliran ini adalah kumpulan saluran air yang sejajar dan mengikuti arah kemiringan lereng, dan searah dengan sumbu lipatan.

6. Pola aliran paralel

Pola aliran paralel tercipta pada lereng yang curam dan terjal, dan alirannya berbentuk lurus-lurus mengikuti arah lereng.

Pola aliran ini dapat menunjukkan adanya patahan besar dan batuan kasar berlipat dengan kemiringan yang curam. 

Baca Juga: Objek Studi Geografi Material dan Formal Beserta Contohnya

7. Pola aliran radial sentrifugal

Pola aliran sungai yang terdapat di kerucut gunung berapi atau kubah yang masih muda disebut pola aliran radial sentrifugal.

Jenis aliran sungai ini mengalir ke bawah dari lereng gunung.

8. Pola aliran pinnate

Pola aliran pinnate memiliki kompleksitas yang lebih tinggi dibandingkan dengan pola aliran dendritis.

Pola aliran ini memiliki cabang atau anak sungai yang sejajar dengan induk sungainya dan memiliki muara dengan sudut lancip.

Sudut pada pola aliran sungai ini mewakili kemiringan yang curam pada lereng gunung, seperti di Gunung Sinabung, Kerinci, dan Tandikat.

9. Pola aliran barbed

Pola ini ditemukan di daerah hulu dengan aliran sungai yang sempit. Anak sungai atau cabang-cabang sungai akan bergabung dengan sungai utama dengan sudut lancip yang mengarah ke hulu.

Pola aliran barbed tercipta karena pembajakan arus sungai dan memiliki bentuk seperti tanduk atau gunting yang terbuka. 

Baca Juga: Kondisi Geografis Pulau Sumatera Berdasarkan Peta

10. Pola aliran deranged

Pola aliran deranged tidak memiliki pola atau bentuk yang teratur dan biasanya terdapat di danau atau rawa-rawa.

Aliran sungai pada jenis pola ini keluar masuk melalui danau atau rawa-rawa dan cabang atau anak sungainya relatif pendek.

10. Pola aliran braided

Pola aliran braided terbentuk ketika aliran sungai terbagi karena gangguan aliran sungai atau arus, seperti pengendapan aliran sungai yang ada di tengah.

Endapan tersebut bisa merupakan bawaan dari arus sungai dari aliran sebelumnya. Pola aliran sungai braided juga dikenal dengan sebutan teranyam.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm